Surabaya, (Antara Jatim) - Asus memperbarui produk Tablet Zenpad 8.0 dengan varian ASUS Zenpad 8 Z380KL, dan memiliki perbedaan bisa untuk semua kalangan, sebab sebelumnya hanya ditujukan untuk pengguna multimedia bersegmen premium.
"ASUS ZenPad 8 Z380KL merupakan refreshment produk tablet terbaik kami," kata Country Product Group Leader ASUS Indonesia, Juliana Cen dalam keterangan persnya yang diterima di Surabaya, Kamis.
Ia mengatakan dengan spesifikasi yang tetap mumpuni, model terbaru ini menawarkan pengalaman terbaik dalam penggunaan tablet.
ASUS ZenPad 8 Z380KL dilengkapi fitur ASUS Visual Master untuk tampilan layarnya, dan pengguna dimudahkan untuk berkomunikasi atau pun menikmati layanan data dengan ketersediaan dukungan 4G yang dapat melengkapi pengalaman multimedia terbaik.
ASUS ZenPad 8 Z380KL juga menggunakan desain yang tipis, dan di bagian belakangnya terdapat desain seperti kulit (leather) premium.
ASUS juga menyertakan baterai 4.000mAh di dalamnya, dengan CPU Qualcomm Snapdragon 410 quad core 64-bit 1,2GHz, dan memilik RAM 2GB, Storage 16GB + 5GB ASUS Webstorage, dengan Micro SD up to 128GB).
Untuk konektivitas mencapai 802.11b/g/n, Wi-Fi Direct, Bluetooth 4.0, dengan jaringan GSM 850 / 900 / 1800, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100 Up to 21.1/5.76 Mbps DL/UL, 4G LTE (Band 20, 5, 8, 3, 2, 1, 7) serta hanya memiliki satu SIM Card Micro SIM.
Kamera belakang 8MP PixelMaster Camera with f/2.0 aperture, dan kamera depan 2MP dengan OS Brand-new ASUS ZenUI with Android 5.1 Lollipop, serta memiliki dimensi 101.4 x 187.96 x 8.85mm, dan berat 265g.
Soal harga berada dikisaran Rp2.599.000, dengan pilihan warna Glacier Gray, dan Pearl White.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016