Sampang (Antara Jatim) - Wartawan yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) se-Madura bersama Madura United Foodball Club (MUFC), menyalurkan bantuan bagi korban banjir di Kota Sampang Jawa Timur, Senin malam.
Penyerahan bantuan dilakukan langsung ke rumah-rumah warga terdampak banjir dan diutamakan yang belum tersentuh bantuan pemkab setempat.
"Kami sengaja mencari warga yang belum tersentuh bantuan atau luput dari bantuan agar bantuan yang kami salurkan ini tepat sasaran," kata koordinator pendistribusian bantuan dari PWI Pamekasan Lutfi Alwi.
Bantuan yang disalurkan PWI kepada korban banjir di Sampang Madura itu merupakan sumbangan dari manajemen Madura United Foodball Club (MUFC) dan anggota PWI se-Madura.
Bantuan berupa paket sembako yakni beras, mie instan, minyak goreng, pasta gigi, dan sikat gigi serta popok bayi.
"Warga terdampak banjir yang mendapatkan bantuan kali ini adalah warga Jalan Imam Bonjol dan warga Jalan Melati," kata Lutfi.
Sekretaris PWI Pamekasan ini menjelaskan penyaluran bantuan sengaja pada malam hari agar warga penerima bantuan tertib dan tidak saling berebut.
"Bantuan kali ini merupakan hari pertama dan Selasa (1/3) PWI bersama manajemen MU akan menyalurkan bantuan lagi," katanya menjalaskan.
Ketua PWI Sampang Bahri menyatakan bantuan berupa paket sembako yang terselenggara berkat kerja sama antara pihak manajemen MU dengan PWI se-Madura merupakan bentuk kepedulian kalangan insan pers dan pengemar sepak bola di Pulau Madura.
"Semoga bantuan yang kita salurkan ini bisa mengurangi bebas para korban banjir di Kota Sampang ini," kata Bahri.
Para penerima bantuan di kota ini mengaku senang karena selama ini banjir berlangsung mereka memang belum tersentuh bantuan.
Menurut Asisten Manajer MUFC Zainul Haq menjelaskan dana yang disumbangkan manajemen MUFC untuk korban banjir itu merupakan sebagian dari dana "macth fee/uang tanding" MUFC pada Piala Gubernur Kaltim 2016.
"Jadi pihak manajemen dan para pemain sepakat menyisihkan untuk bantuan kemanusiaan," katanya menjelaskan. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016