Jember (Antara Jatim) - Panitia Pengawas Pemilu Pilkada Kabupaten Jember, Jawa Timur, mulai melakukan perekrutan panitia pengawas pilkada tingkat kecamatan. "Antusias warga mengambil formulir untuk mendaftar sebagai panwascam cukup tinggi," kata anggota Panwaslu Pilkada Jember, Nur Elya Anggraeni, di Jember, Selasa. Pada hari pertama pendaftaran pada Senin (4/5) tercatat jumlah pendaftar yang mengambil formulir sebanyak 122 orang. Menurut dia, pilkada di Jember akan digelar pada 9 Desember 2015, sehingga pihak Panwaslu segera membentuk tim adhoc pengawas pemilu dari tingkat kecamatan hingga desa. "Pendaftaran Panwascam dibuka sejak 4 Mei 2015 dan pengembalian formulir pendaftaran paling lambat 13 Mei 2015 di Kantor KPU Jember karena Panwaslu belum memiliki kantor sendiri," tuturnya. Pengumuman seleksi administrasi akan disampaikan pada 14 Mei 2015, kemudian dilanjutkan dengan tes tulis pada 16 Mei 2015 bagi pendaftar yang lolos seleksi administrasi. "Mereka yang lolos seleksi tes tulis dapat melanjutkan tes wawancara pada 19-24 Mei 2015, namun kami juga melakukan uji publik terhadap calon panwascam dengan membuka tanggapan dari masyarakat yang digelar 14-21 Mei 2015," paparnya. Panwaslu Pilkada Jember, lanjut dia, akan memilih sebanyak 186 anggota Panwascam dengan rincian tiga anggota panwascam terpilih dan tiga orang menjadi cadangan di masing-masing kecamatan. "Jumlah kecamatan di Jember sebanyak 31 kecamatan, sehingga anggota Panwascam yang akan dilantik sebanyak 93 orang karena setiap kecamatan memiliki tiga anggota Panwascam, dan sebanyak 93 orang sebagai panwascam cadangan," ucap mantan jurnalis itu. Ia berharap rekrutmen pantia pengawas pemilu di tingkat kecamatan dan desa tidak molor karena waktu pelaksanaan pilkada yang semakin dekat, sehingga pihak Panwaslu harus bekerja ekstra untuk menuntaskan rekrutmen tersebut. "Kami harus segera bekerja untuk melakukan penertiban atribut kampanye pilkada yang semakin menjamur di beberapa ruas jalan," katanya.(*)

Pewarta:

Editor : FAROCHA


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2015