Surabaya (Antara Jatim) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur mengaku sudah siap menggelar pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak pada Desember 2015. "Tidak ada masalah dan kami siap melaksanakan Pilkada serentak tahun ini," ujar Komisioner KPU Jatim, Choirul Anam, kepada wartawan di Surabaya, Kamis. Menurut dia, persiapan dari sisi anggaran serta sumber daya manusia sudah diantisipasi dan tinggal menjalankan sesuai instruksi yang diputuskan pemerintah pusat. Hingga saat ini, pihaknya mengaku masih menunggu kepastian digelar atau tidaknya Pilkada serentak oleh DPR RI terkait Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) tentang Pilkada. "Ibarat pertandingan sepak bola, kami siap bermain dan tinggal menunggu peluit dari pusat," kata mantan komisioner KPU Kota Surabaya tersebut. Jika sudah ada kepastian, lanjut dia, KPU Jatim segera berkoordinasi dengan 16 KPU kabupaten/kota yang pada 2015 ini menggelar Pilkada memilih pasangan kepala daerah dan wakil kepala daerah periode 2015-2020. Di provinsi ini, karena habisnya masa jabatan berbeda antara daerah satu dengan yang lain maka sembari menunggu Pilkada serentak akan diberlakukan Pj atau penjabat sementara di 16 daerah. Ke-16 daerah tersebut yakni, Kabupaten Ngawi, Kabupaten Lamongan, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Kediri, Kabupaten Situbondo, Kabupaten Jember, Kabupaten Gresik dan Kabupaten Trenggalek. Kemudian, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Banyuwangi, Kabupaten Sumenep, Kabupaten Malang, Kabupaten Sidoarjo, Kota Pasuruan, Kota Blitar serta Kota Surabaya. Sesuai peraturan berlaku, seorang penjabat sementara yang menentukan adalah Gubernur dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur saat ini menyiapkan 16 Pj kepala daerah. (*)

Pewarta:

Editor : FAROCHA


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2015