Pamekasan (Antara Jatim) - Tim seleksi calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pamekasan, Jawa Timur, hingga kini belum mengumumkan nama-nama calon anggota KPU yang masuk dalam 10 besar. Menurut Ketua Timsel KPU Pamekasan Zainollah, pihaknya masih akan mengumumkan 10 besar nama calon anggota KPU Pamekasan itu setelah rapat paripurna yang dihadiri semua anggota Timsel. "Rencananya malam ini kami masih akan menggelar rapat pleno bersama semua anggota Timsel guna menentukan 10 orang nama calon anggota KPU Pamekasan," kata Zainollah kepada Antara per telepon, Senin malam. Semula, kata Zainollah, pengumuman 10 besar nama calon anggota KPU Pamekasan akan digelar Senin (19/5). Akan tetapi, karena pada Minggu (18/5) rapat pleno penentuan calon oleh semua anggota Timsel tidak quorun, maka rapat ditunda. Zainollah menjelaskan, pengumuman 10 besar nama calon anggota KPU Pamekasan itu akan disampaikan melalui telepon dan akan ditempelkan di papan pengumuman KPU di Jalan Brawijaya, Pamekasan. "Pola pengumuman memang berbeda dengan pola pengumuman yang disampaikan saat menentukan nama-nama calon yang masuk dalam 20 besar," terang Zainollah. Sebelumnya, pengumuman kelulusan calon anggota KPU berdasarkan hasil seleksi timsel melalui media, namun, saat ini tidak karena anggaran terbatas. (*)

Pewarta:

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014