Mojokerto (Antara Jatim) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Mojokerto, Jatim, menggelar lomba "jingle" pemilihan umum (pemilu) dan juga lagu perjuangan sebagai salah satu langkah untuk menyosialisasikan pelaksanaan Pemilu tahun 2014. Komisioner KPU Kota Mojokerto Miftha Amanu di Mojokerto, Kamis mengatakan, lomba tersebut dikhususkan kepada para pelajar tingkat atas yang ada di Kota Mojokerto. "Tujuan dilaksanakannya lomba tersebut untuk menyosialisasikan pelaksanaan Pemilu tahun 2014 mendatang, khususnya kepada pemilih pemula yang ada di sekolah-sekolah," ucapnya. Ia mengemukakan, secara teknis nantinya para peserta tersebut akan menyanyikan lagu perjuangan dan juga "jingle" pemilu untuk disertakan mengikuti lomba. "Untuk lagu perjuangan sendiri akan ditentukan oleh panitia dan yang pasti 'jingle' pemilu juga harus dinyanyikan karena dengan menyanyikan lagu tersebut para peserta diharapkan mengetahui pelaksanaan Pemilu tahun 2014 mendatang," tuturnya. Ia mengatakan, selain menggelar lomba "jingle" pemilu pihaknya juga menyosialisasikan pelaksanaan pemilu kepada sekolah-sekolah yang ada di Kota Mojokerto. "Hal itu untuk mengingatkan pelaksanaan pemilihan umum khususnya kepada pemilih pemula yang ada di Kota Mojokerto," ujarnya. Untuk membantu pelaksanaan sosialisasi ini, KPU Kota Mojokerto juga membuka kesempatan untuk menjadi relawan demokrasi sebanyak 15 orang. "Pengumuman untuk relawan demokrasi ini ditempelkan di kantor KPU Kota Mojokerto dan juga di kelurahan-kelurahan yang ada di kota setempat," katanya. Ia berharap, pada pelaksanaan pemilihan umum yang ada di Kota Mojokerto ini bisa berjalan dengan lancar tanpa adanya hambatan yang berarti. "Apalagi jumlah daftar pemilih tetap yang ada di dua kecamatan di Kota Mojokerto tidak sampai seratus ribu jiwa," tuturnya.(*)

Pewarta:

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013