Malang (Antara Jatim) - Robot Prabu Brawijaya hasil karya mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Brawijaya Malang akan menjadi ikon penerima tamu dalam setiap acara yang helat kampus setempat. Dekan Fakultas Teknik Universitas Brawijaya (UB) Malang Prof Dr Mohammad Bisri di Malang, Senin, memaparkan robot Prabu Brawijaya yang bertangan empat tersebut terinspirasi dari lambang UB, bahkan robot itu sudah diperkenalkan pada acara HUT emas FT, juga sebagai penerima tamu. "Robot ini dibuat dalam waktu yang sangat singkat oleh tim dari laboratorium robotika Teknik Elektro, hanya satu bulan. Namun, robot ini sudah bisa menari dan mengayunkan bendera," katanya, menambahkan. Selain itu, lanjutnya, robot Prabu Brawijaya tersebut juga bisa bergerak ke segala arah dan mampu mendeteksi gerakan orang yang ada dihadapannya karena dilengkapi dengan sensor gerak. Kelebihan lain yang dimilii Robot Prabu Brawijaya tersebut, kata Bisri, adalah mampu mengeluarkan suara melalui speaker audio yang terpasang pada bagian badannya. Ia menjelaskan robot tersebut terdiri dari 20 buah motor DC servo yang terpasang di setiap sendi pada keempat tangannya yang berfungsi menggerakkan seiap sendi-sendinya. Robot ini berjalan menggunakan empat roda Mekanum yang dapat bergerak ke segala arah, sehingga pergerakannya lebih leluasa. Bisri menambahkan robot itu digerakkan menggunakan sumber daya baterai Lippo 23 volt yang memiliki 6 sel. Sedangkan untuk pergerak an motor DC servonya, robot itu juga menggunakan baterai lippo 12 volt dengan tiga sel.(*)

Pewarta:

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013