Produsen perangkat keras komputer, Advanced Micro Devices (AMD) memperkenalkan prosesor AMD Ryzen AI 300 Series yang diklaim mampu memberikan pengalaman komputasi lebih efektif dan efisien khususnya dalam teknologi Artificial Intelligence (AI) kepada masyarakat Surabaya.
"Kemajuan AI mendorong AMD terus berinovasi dengan menghadirkan teknologi CPU, GPU, dan NPU terbaik ke dalam AMD Ryzen AI dengan efisiensi daya terdepan," kata Retail and Product Enablement Manager AMD Indonesia Donnie Brahmandika dalam keterangannya yang diterima di Surabaya, Kamis.
Menurut Donnie, seri prosesor terbaru tersebut dilengkapi dengan AMD RyzenTM AI yang menghadirkan performa dan efisiensi daya optimal, sehingga pengguna dapat menikmati pengalaman real time lebih banyak dalam berbagai aktivitas.
"Pengguna dapat menikmati pengalaman seperti kolaborasi video, kreasi konten, produktivitas, gim, perlindungan keamanan, hingga penggunaan hybrid," ucapnya.
Selain itu, lanjutnya, salah satu keunggulan AMD Ryzen AI 300 Series adalah kemampuannya untuk membebaskan CPU dan GPU dari beban kerja yang berlebih dengan teknologi AI.
"Hal ini memungkinkan prosesor untuk fokus pada aktivitas komputasi lainnya, sehingga kinerja perangkat tetap optimal," tuturnya.
Sementara itu, Consumer Business Development Manager AMD Indonesia Armawati Cen mengatakan saat ini banyak start up yang memanfaatkan teknologi AI untuk menunjang kegiatan bisnisnya.
"AMD Ryzen AI 300 Series menghadirkan kinerja kencang untuk multitasking intensif, gim imersif dan pembuatan konten yang serius, agar pengguna dapat menangani tugas-tugas berat dengan mudah," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024
"Kemajuan AI mendorong AMD terus berinovasi dengan menghadirkan teknologi CPU, GPU, dan NPU terbaik ke dalam AMD Ryzen AI dengan efisiensi daya terdepan," kata Retail and Product Enablement Manager AMD Indonesia Donnie Brahmandika dalam keterangannya yang diterima di Surabaya, Kamis.
Menurut Donnie, seri prosesor terbaru tersebut dilengkapi dengan AMD RyzenTM AI yang menghadirkan performa dan efisiensi daya optimal, sehingga pengguna dapat menikmati pengalaman real time lebih banyak dalam berbagai aktivitas.
"Pengguna dapat menikmati pengalaman seperti kolaborasi video, kreasi konten, produktivitas, gim, perlindungan keamanan, hingga penggunaan hybrid," ucapnya.
Selain itu, lanjutnya, salah satu keunggulan AMD Ryzen AI 300 Series adalah kemampuannya untuk membebaskan CPU dan GPU dari beban kerja yang berlebih dengan teknologi AI.
"Hal ini memungkinkan prosesor untuk fokus pada aktivitas komputasi lainnya, sehingga kinerja perangkat tetap optimal," tuturnya.
Sementara itu, Consumer Business Development Manager AMD Indonesia Armawati Cen mengatakan saat ini banyak start up yang memanfaatkan teknologi AI untuk menunjang kegiatan bisnisnya.
"AMD Ryzen AI 300 Series menghadirkan kinerja kencang untuk multitasking intensif, gim imersif dan pembuatan konten yang serius, agar pengguna dapat menangani tugas-tugas berat dengan mudah," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024