Sidoarjo - Satuan polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sidoarjo menangkap enam orang pelajar di kawasan Gedung Olahraga (GOR) Sidoarjo, sebagai salah satu upaya operasi Cipta Kondisi yang saat ini masih terus digencarkan. Kepala Bidang Operasional dan Pengendalian Satpol PP Kabupaten Sidoarjo, Widyantoro, Kamis, mengatakan enam orang pelajar tersebut ditangkap saat mereka melakukan pesta minum minuman keras. "Kami mendapatkan laporan dari warga sekitar kalau di lokasi GOR tersebut sering digunakan oleh anak muda, khususnya yang masih pelajar untuk melakukan pesta dengan minum minuman keras," uacapnya. Ia mengemukakan, kegiatan ini sebagai salah satu upaya menjaga ketertiban umum khususnya di beberapa fasilitas umum yang ada di Kabupaten Sidoarjo. "Setelah kedapatan pesta minuman keras, enam orang pelajar tersebut langsung diamankan di kantor satpol PP beserta barang buktinya," katanya. Ia menjelaskan, setelah dilakukan penangkapan terhadap enam orang pelajar tersebut, langsung dibawa ke kantor Satpol PP dan selanjutnya diserahkan kepada pihak kepolisian karena masuk ranah tindak pidana ringan. Menurutnya, di kawasan GOR tepatnya di area timur, memang cukup sering digunakan untuk kegiatan pesta minuman keras oleh para pelajar yang sedang bolos sekolah. "Untuk itu,sebagai tindak lanjut dari operasi cipta kondisi ini, kami akan terus menempatkan personil di lokasi GOR untuk pengamanan," katanya. Ia mengatakan, pihaknya tidak ingin fasilitas umum milik Pemerintah Kabupaten Sidoarjo digunakan untuk hal-hal negatif dan pihaknya akan selalu siaga supaya kejadian pesta minuman keras di lokasi tersebut tidak terjadi lagi.(*)

Pewarta:

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012