Ribuan jamaah Majelis Ta'lim Az Zahra mengikuti kegiatan tes kolesterol gratis yang digelar di Sidoarjo, Jawa Timur, dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad dan berhasil memecahkan rekor serta tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Piagam penghargaan MURI tersebut diserahkan oleh Direktur Operasional MURI Yusuf Ngadri kepada Direktur PT Pharos Indonesia dr. Mariani Leman dan Plt Bupati Sidoarjo Subandi di Masjid Agung Sidoarjo.

"Kami mengumumkan sekaligus mengesahkan bahwa test kolesterol gratis dengan peserta terbanyak yang digelar Pemerintah Kabupaten Sidoarjo berhasil tercatat MURI. 2.500 orang peserta hasil verifikasi kami," ujar Yusuf Ngadri.

Plt Bupati Sidoarjo Subandi mengatakan bahwa kegiatan tersebut selain dalam rangkaian Maulud Nabi Muhammad, juga sebagai upaya menjaga kesehatan jasmani dan rohani masyarakat, khususnya warga Sidoarjo.

"Kami ingin mengajak ibu ibu Majelis Ta'lim Az-Zahra ikut memberikan kontribusinya dalam pembangunan kesehatan dengan menggelar kegiatan seperti ini," katanya.

Diharapkan, kegiatan tersebut bisa meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga kesehatannya.

Pewarta: Umarul Faruq

Editor : Vicki Febrianto


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024