Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan partainya saat ini menyiapkan surat rekomendasi kepada pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak untuk maju sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur pada Pilkada 2024.
 
"Pada saat ini DPP Partai Gerindra sedang mempersiapkan surat rekomendasi kepada Bu Khofifah dan Mas Emil Dardak yang pada waktunya nanti kami akan serahkan," kata Dasco yang juga Wakil Ketua DPR RI ditemui usai memimpin Rapat Paripurna DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin.
 
Dukungan Partai Gerindra kepada Khofifah-Emil itu diberikan setelah pada Jumat (17/5), Partai Golkar secara resmi mengusung mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2019-2024 Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak dalam Pilkada Jatim 2024.
 
Baca juga: Gerindra persiapkan Ahmad Dhani jadi Wali Kota Surabaya pada Pilkada 2024

"Tadi dalam pertemuan silaturahim sekaligus dari badan pemenangan dari kemenangan Pemilu Partai Golkar, kami sudah mengeluarkan surat keputusan untuk mengusung Khofifah dan Emil sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur," kata Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta.
 
Adapun pada Sabtu (18/5) malam, Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Jawa Timur (Jatim) menyerahkan surat rekomendasi kepada pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak untuk maju pada Pilkada 2024.
 
"Waktunya ini sangat singkat, DPW PPP Jawa Timur sat-set. Selamat kepada Ibu Khofifah beserta Pak Emil Dardak," kata Ketua DPW PPP Jawa Timur Mundjidah Wahab, di kantor partai tersebut, Jalan Kendangsari, Surabaya.
 
Pilkada Jawa Timur akan dilaksanakan pada 27 November 2024 dan dilakukan serentak dengan Pilkada di 38 kabupaten/kota di provinsi setempat.

Pewarta: Melalusa Susthira Khalida

Editor : Taufik


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024