Pasuruan – Yatim Mandiri Cabang Pasuruan mengajak sekitar 50 anak yatim berpesta di Kebun Raya Purwodadi, Pasuruan Timur, Sabtu. Kepala Cabang Yatim Mandiri Pasuruan, Agus Budiarto menjelaskan, untuk memperingati bulan Muharram ini, Yatim Mandiri Cabang Pasuruan sengaja mengadakan kegiatan di Kebun Raya Purwodadi untuk mengajak anak-anak yatim bergembira sekaligus mencintai lingkungan. Dipilihnya tempat di kebun agar anak-anak lebih mencintai lingkungan, serta mensyukuri nikmat Allah SWT, kata Agus Budiarto. Dijelaskan, di Kebun Raya Purwodadi anak-anak juga diberi kebebasaan untuk mengekspresikan cita-citanya dengan menggunakan berbagai busana seragam profesi, seperti polisi, dokter, ustadz, serta sarjana. Anak-anak juga diajak untuk menuliskan cita-citanya dalam selembar kertas yang kemudian diterbangkan dengan menggunakan balon ke angkasa, agar anak-anak juga mempunyai cita-cita setinggi langit. Agus Budiarto juga mengungkapkan, sebelumnya Yatim Mandiri Cabang Pasuruan dalam memperingati bulan Muharram juga telah menyerahkan dana santunan kepada anak-anak yatim sebesat Rp 10 juta.(*)

Pewarta:

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2011