Ketua Umum Pengurus Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama Khofifah Indar Parawansa bersama jurnalis Kelompok Kerja (Pokja) Grahadi dan Badan Amil Zakat Nasional Jawa Timur (Baznas Jatim) menggelar pengajian dan istigasah, sekaligus pemberian santunan kepada anak yatim. 

Sedikitnya 100 anak yatim diundang dalam kegiatan yang dikemas buka puasa bersama di kediaman Gubernur Jatim periode 2019 - 2024 itu pada Minggu petang, 17 Maret 2024. 

"Kegiatan ini digagas oleh para jurnalis, kami hanya ketempatan. Dalam kelompok jurnalis ini ada jurnalis TV, media cetak, daring, dan radio. Alhamdulillah, semua semangat bersama-sama untuk meningkatkan kegiatan berbagi dengan sesama. Semoga menjadi ladang amal jariyah serta meringankan beban dan membahagiakan anak-anak yatim," kata Khofifah. 

Ia berharap kelak anak-anak yatim yang hadir akan menjadi soleh dan soleha, serta tumbuh menjadi orang sukses. 

Guru besar UIN Sunan Ampel Surabaya Prof KH Ghozali Said, dalam tausiahnya mengharapkan agar anak-anak bisa menguasai zaman dengan menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi.  

"Kesuksesan harus diperjuangkan. Semua orang sukses harus berjuang. Untuk menjadi sukses, maka anak-anak harus menguasai dunia ini dengan ilmu dan pengetahuan," tuturnya. 

Sementara itu, Ketua Pokja Wartawan Grahadi Fatimatuz Zahroh mengucapkan banyak terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini. 

Menurutnya kegiatan doa bersama dan santunan anak yatim ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan di bulan Ramadhan oleh para jurnalis. 

"Tahun lalu kami mengajak anak-anak yatim untuk belanja baju Lebaran. Tahun ini kami lakukan dengan format berbeda, yang alhamdulillah mendapatkan dukungan untuk bisa dilaksanakan di kediaman Ibu Khofifah Indar Parawansa," ucapnya.
 

Pewarta: Hanif Nasrullah

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024