Pemerintah Kota Batu membuka Gerakan Pangan Murah yang menjadi salah satu cara untuk menekan harga bahan kebutuhan pokok dan meredam tingkat inflasi saat Ramadhan 1444 Hijriah.

Penjabat (Pj) Wali Kota Batu Aries Agung Paewai di Kota Batu, Kamis, mengatakan Gerakan Pangan Murah merupakan bentuk kerja sama dari sejumlah perusahaan baik badan usaha milik negara (BUMN) maupun swasta.

"Gerakan ini untuk memastikan bahwa ketersediaan bahan kebutuhan pokok aman dan harga terkendali," katanya.

Gerakan Pangan Murah merupakan program yang menyediakan bahan kebutuhan pokok penting untuk masyarakat khususnya di wilayah Kota Batu dengan harga murah. Gerakan tersebut menyediakan sejumlah komoditas penting yang dibutuhkan masyarakat.

Aries menjelaskan saat Ramadhan dan menjelang perayaan Idul Fitri 1444 Hijriah, ada sejumlah bahan kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan akibat tingginya permintaan dari masyarakat.

Pemerintah Kota Batu, lanjutnya, berkomitmen untuk memastikan kenaikan harga bahan kebutuhan pokok tersebut masih dalam tahap wajar dan tidak berdampak besar terhadap inflasi daerah.

"Program pemerintah dalam menghadapi bulan suci Ramadan dan Lebaran, pasti ada beberapa kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan. Namun, kami berupaya secara maksimal untuk terus menekan harga kebutuhan pokok, sehingga tidak berdampak inflasi daerah," ucapnya.

Ia menambahkan Gerakan Pangan Murah merupakan bentuk keberpihakan pemerintah terhadap masyarakat, terutama dalam upaya untuk memenuhi kebutuhan gizi anak-anak agar tercukupi.

"Pemerintah betul-betul berusaha menekan harga dan meningkatkan daya beli masyarakat," ujar dia.

Dalam Gerakan Pangan Murah tersebut, Pemerintah Kota Batu menggandeng Perum Bulog Cabang Malang, Gapoktan Giripurno, Kelompok Wanita Tani (KWT) Pandanrejo, Kelompok Pengolah dan Pemasar Ikan (Pohlasar) Perikanan, dan Rumah Pemotongan Hewan Kota Batu.

Sejumlah komoditas yang dijual dengan harga di bawah pasar di antaranya beras, gula pasir, minyak goreng, tepung terigu, daging ayam, telur ayam, produk olahan pangan beku, sayuran segar, produk olahan stroberi, ikan segar, dan daging sapi.

Pewarta: Vicki Febrianto

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023