Alumni Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya Kombes Pol G. Mikel da Costa, S.H., Dipl.Tr., dilantik menjadi Atase Polri Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Timor Leste. 

Mikel da Costa melalui keterangan yang diterima di Surabaya, Selasa menuturkan, jabatan sebagai Atase Polri KBRI Timor Leste tersebut merupakan amanah. 

"Saya bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena lulus seleksi, serta terima kasih atas kepercayaan pimpinan Polri," kata pemegang sertifikat nasional Indonesia bidang Public Speaking tersebut. 

Dia juga meminta dukungan kerja sama semua pihak untuk menjalankan tugas di bidang perlindungan WNI dan Bantuan Hukum Indonesia di Timor Leste. 

"Mencegah kejahatan transnasional dan meningkatkan kerja sama antara Polri dan Kepolisian Timor Leste," ujar Alumni Alumni Victoria University Melbourne 2006 tersebut.

"Dengan sinergitas dan soliditas yang terbangun dengan semua pihak, diharapkan akan membantu kelancaran pelaksanaan tugas demi kebaikan kedua negara," kata lelaki kelahiran Nusa Tenggara Timur pada 1971, Kabupaten TTU, Desa Noemuti tersebut.

Duta Besar RI untuk Timor Leste Okto Dorinus Manik memberikan pesan kepada Mikel da Costa dalam sambutan sertijabnya. 

"Segera menyesuaikan diri, bangun sinergitas dan jaga nama baik bangsa," tuturnya. 

Mikel da Costa dikenal karena berbagai perannya dalam misi perdamaian Perserikatan Bangsa Bangsa di Eropa dan Afrika selama hampir satu dekade. 

Sebelum menjabat sebagai Atase Polri di Kedubes RI untuk Timor Leste, Mikel da Costa memiliki berbagai pengalaman tugas yang mumpuni. 

Selama 14 tahun bertugas di Polda Papua, 8,5 tahun dalam misi perdamaian PBB, empat kali melaksanakan tugas belajar luar negeri, dipercaya melaksanakan tugas khusus Pemerintah Indonesia ke Singapura dan Kuala Lumpur, bahkan PBB juga pernah memberikan tugas khusus ke Zimbabwe, India, dan Sri Lanka kepada Alumnus Untag Surabaya tersebut.(*) 

Pewarta: Willy Irawan

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022