Kepala Satgas Pangan Jawa Timur Kombes Pol Farman memastikan harga kebutuhan bahan pokok menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah di wilayah setempat masih stabil.

"Dari pantauan kami harga kebutuhan pokok di Kota Surabaya menjelang Idul Fitri masih stabil," kata Kombes Farman saat melakukan sidak ke Pasar Tambakrejo Surabaya, Selasa bersama pihak terkait.

Pria yang juga menjabat sebagai Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Jatim itu mengatakan sidak ke pasar adalah upaya pihaknya untuk menstabilkan harga kebutuhan pokok di wilayah setempat.

Selain itu, dari sidak tersebut Kombes Farman menyatakan stok kebutuhan pokok saat Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah aman.

"Stok masih mencukupi dan harga terpantau dalam keadaan stabil, kecuali harga daging sapi dan minyak goreng sedikit mengalami kenaikan karena banyaknya permintaan menjelang Idul Fitri," ujarnya.

Dari sidak yang dilakukan Satgas Pangan, harga cabai rawit berkisar antara Rp52 ribu hingga Rp55 ribu per kilogram (kg). Harga cabai keriting yang terendah adalah Rp30 ribu per kg, sedangkan yang tertinggi adalah Rp35 ribu per kg.

Harga cabai merah relatif stabil di harga Rp45 ribu per kg. Sementara untuk harga gula pasir Rp12 ribu per kg.

Harga beras yang terendah adalah Rp10 ribu per kg dan yang tertinggi Rp12.500 per kg. Untuk harga bawang merah berasa di kisaran Rp28 ribu hingga Rp35 ribu per kg. Begitu pula harga bawang putih, berkisar Rp28 ribu hingga Rp35 ribu per kg.

Sedangkan harga minyak goreng pada kisaran Rp14.500 hingga Rp15.500 per kg. Harga daging ayam boiler Rp34 ribu hingga Rp36 ribu per kg. Adapun harga daging sapi pada kisaran Rp110 ribu hingga Rp125 ribu per kg. (*)

Pewarta: Willy Irawan

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021