Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meminta kepada Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji dan Wakil Bupati Gagarin fokus menguatkan berbagai sektor, seperti pertanian, perikanan, wisata, serta sumber daya manusia, terutama di sektor pendidikan vokasi.
“Hari ini sektor pertanian sangat butuh beradaptasi dengan teknologi pertanian, begitu juga perikanan,” ujar Khofifah saat menghadiri serah terima jabatan bupati dan wakil bupati di Pendopo Kabupaten Pacitan, Jumat.
Dalam siaran pers yang diterima di Surabaya, Gubernur Khofifah memaparkan bagaimana sektor pertanian terus tumbuh positif, utamanya dalam jenis tanaman padi meskipun situasinya masih pandemi.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, tercatat produksi padi di Jawa Timur tahun 2020 sebanyak 9.944.538 ton gabah kering giling (GKG), naik 363.6000 ton atau 3,97 persen dibanding tahun sebelumnya.
Dengan capaian itu, Provinsi Jatim menjadi penyumbang 18,2 persen produksi padi nasional sekaligus tertinggi di Indonesia.
”Kami juga pastikan nilai tukar petani dan nilai tukar nelayan juga tumbuh positif saat pandemi COVID-19. Saat ini pasar ikan ke luar negeri juga cukup besar. Kami berharap adanya penguatan hilirisasi," ucapnya.
Mengenai peningkatan nilai tambah tersebut, Khofifah menegaskan bahwa hal itu bisa dikaitkan dengan langkah petik, olah, kemas, dan jual.
"Kalau misalnya program ini ketemu dengan format teknologi yang tepat. Format petik, olah, kemas, jual bisa diterapkan untuk meningkatkan nilai tambah petani dan nelayan lebih signifikan lagi," ucap Khofifah.
Penekanan di sektor pertanian ini, lanjut Khofifah, juga merujuk pada struktur utama perekonomian di Pacitan pada 2020 di bidang pertanian, kehutanan dan perikanan, yang berada di posisi pertama yaitu sebesar 28,59 persen.
“Angka tersebut tumbuh sebesar 3,80 persen dari 2020. Maka dari itu Pemkab Pacitan diharap bisa memanfaatkan keunggulan tersebut mengingat sektor pertanian dinilai tidak terlalu terpengaruh pandemi COVID-19,” katanya.
Sementara itu, mantan Menteri Sosial itu memberikan dukungan penuh kepada Bupati Indrata dan Wakil Bupati Gagarin terhadap program yang akan diambil untuk memajukan Pacitan demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021