Pemerintah Kota Madiun, Jawa Timur mendukung peningkatan kesehatan para jurnalis yang menjadi mitranya dengan memfasilitasi tes cepat deteksi COVID-19 antibodi dan bantuan bahan pangan bergizi di masa pandemi.

Wali Kota Madiun Maidi mengatakan bantuan pangan dan tes cepat tersebut merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2021 di Kota Madiun.

"Tak bisa dipungkiri, pekerjaan pers menuntut untuk bertemu dan berinteraksi dengan banyak orang, sehingga rawan terpapar COVID-19. Saya berharap, semoga insan pers pada umumnya dan khususnya di Kota Madiun tetap sehat dan terhindar dari virus Corona," ujar Wali Kota Maidi dalam kegiatan penyerahan bantuan pangan kepada insan pers dan masyarakat di Balai Kota Madiun, Selasa.

Dalam momentum HPN, Wali Kota Maidi mengucapkan selamat ulang tahun kepada para insan pers yang ada di Kota Madiun. Dirinya berharap, di usia baru tersebut, pers mampu membawa perkembangan ke arah yang lebih baik.

"Saya titip untuk Kota Madiun yang sedang membangun, mengegas ekonomi, dan mengerem COVID-19 ini tolong dibantu, agar program-program pemerintah daerah dapat terlaksana demi kesejahteraan masyarakat," kata Maidi.

Pihaknya juga meminta pers semakin mampu menyuguhkan pemberitaan yang berimbang dan positif kepada khalayak. Juga diharapkan, pers mampu menjadi mitra pemerintah dalam menyukseskan pembangunan untuk meningkatkan ekonomi daerah.

Hal itu sesuai dengan tema peringatan HPN 2021 di Kota Madiun yakni "Bangkit Dari Pandemi, Sinergitas Pers dan Pemerintah Kota Madiun Bantu Pulihkan Ekonomi".

Maidi menambahkan memang peringatan HPN tahun 2021 sangat berbeda dari tahun sebelumnya karena pandemi. Sehingga, pemkot memilih kegiatan yang sederhana dan mendukung upaya penanganan COVID-19.

"Peringatan kali ini kita lakukan mulai dari rapid test massal untuk wartawan sampai dengan penyerahan bantuan sembako dan masker untuk sekitar 70 jurnalis. Sehingga harapannya selain dapat menanggulangi penyebaran COVID-19 juga dapat meringankan beban serta menjadi pelecut pemulihan ekonomi," katanya.

Adapun, bantuan pangan yang didistribusikan secara total terdiri dari 80 kilogram telur ayam, 200 kilogram gula pasir, 200 liter minyak goreng, 14 karton mie instan, dan 16 karton susu yang dikemas dalam 200 paket sembako.

Pemkot Madiun juga memberikan masker sebagai bentuk sosialisasi kepatuhan dalam penerapan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19.

Dalam kegiatan tersebut, selain memberikan bantuan pangan ke para jurnalis, pemkot juga memberikan bantuan sembako ke warga kurang mampu yang tersebar di tiga Kecamatan yang ada di Kota Madiun. Bantuan tersebut sebagai bentuk penanganan dampak ekonomi akibat pandemi.

Pewarta: Louis Rika Stevani

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021