Kodim 0823/Situbondo menggelar doa bersama dan tasyakuran bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Fokopimda) setempat dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-75 Tentara Nasional Indonesia.

Dalam sambutannya, Komandan Kodim 0823/Situbondo Letkol Inf Neggy Kuntagina menyampaikan bahwa doa bersama dan tasyakuran peringatan HUT Ke-75 TNI sebagai wujud rasa syukur atas karunia dan rahmat Allah SWT.

"Karena sampai hari ini, TNI masih diberikan kekuatan dalam menjalankan tugas menjaga kedaulatan negara dan menjaga keamanan," ujar Letkol Inf Neggy Kuntagina.

Ia mengatakan Panglima Besar Jenderal Sudirman menyampaikan tentara hanya mempunyai kewajiban satu, yakni menegakkan kedaulatan negara dan menjaga keamanan. 

"Alhamdulillah sampai sekarang TNI selalu solid dalam menjaga NKRI dari rongrongan orang-orang tak bertanggung jawab," tuturnya.

Dandim mengemukakan momentum peringatan HUT Ke-75 TNI tahun ini yang mengusung tema "Sinergi untuk Negeri" diharapkan bisa meningkatkan etos kerja prajurit di jajaran Kodim 0823/Situbondo.

Sebelum digelarnya doa bersama dan tasyakuran, Kepolisian Resor Situbondo bersama polsek jajaran setempat memberikan kejutan tumpeng kepada Dandim 0823/Situbondo.

Kapolres Situbondo AKBP Ach Imam Rifai bersama Forkopimda datang ke Kodim 0823 memberikan kejutan kue ulang tahun dan nasi tumpeng kepada Dandim 0823 Letkol Inf Neggy Kuntagina dan Komandan Puslatpur Marinir Letkol Marinir Agus Wahyudi.

Kapolres Situbondo menyampaikan kejutan HUT Ke-75 TNI sebagai bentuk sinergitas dan soliditas TNI/Polri yang setiap kegiatan selalu hadir di tengah masyarakat, utamanya dalam penanganan COVID-19 dan menyosialisasikan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.

"Dirgahayu TNI Ke-75 bertemakan 'Sinergi Untuk Negeri", bersinergi dalam menyukseskan Pilkada Situbondo semoga berlangsung aman, damai dan sejuk," ujar kapolres. (*)

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2020