Ubiqu, layanan internet satelit broadband dari PT Pasifik Satelit Nusantara (PSN), mendukung pemerataan pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) secara daring atau online hingga ke pelosok Jatim, karena telah dilengkapi kehandalan jaringan satelit.
General Manager Marketing PSN Meidiyanto Andwiputro di Surabaya, Jumat, mengatakan, Ubiqu juga berkomitmen untuk selalu menjadi salah satu provider internet yang berkontribusi untuk pendidikan di Indonesia.
Menurut data, pelanggan Ubiqu pada Maret 2019 sebanyak puluhan sekolah telah aktif menggunakan internet untuk UNBK dan penggunaan Ubiqu lebih kepada pemanfaatan internet oleh para siswa dan guru.
"Kami senang dapat menjadi bagian peningkatan mutu pendidikan di Indonesia. Ujian nasional dengan menggunakan internet yang semula menjadi hal yang mustahil dapat terbantu dengan adanya internet satelit yang tersedia meski di daerah luar jaringan terestrial seperti wilayah 3T," katanya.
Untuk itu, kata dia, Ubiqu akan selalu hadir demi dan untuk masyarakat sehingga kesenjangan digital di Indonesia semakin berkurang.
Sebelumnya, Ubiqu juga berpartisipasi pada pelaksanaan UNBK di Miangas atau pulau terluar Indonesia yang berbatasan dengan Filipina.
"Awalnya pada 2018 kami menggunakan Ubiqu untuk kegiatan UNBK. Hasilnya, lebih dari 300 siswa dan siswi SMAN 1 Tanimbar Selatan dapat mengikuti ujian berbasis komputer dengan baik," katanya.
Tak hanya UNBK, internet satelit Ubiqu juga dimanfaatkan untuk aktivitas siswa lainnya seperti penyelesaian tugas yang membutuhkan bantuan internet serta mencari tahu pelajaran dengan internet.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019
General Manager Marketing PSN Meidiyanto Andwiputro di Surabaya, Jumat, mengatakan, Ubiqu juga berkomitmen untuk selalu menjadi salah satu provider internet yang berkontribusi untuk pendidikan di Indonesia.
Menurut data, pelanggan Ubiqu pada Maret 2019 sebanyak puluhan sekolah telah aktif menggunakan internet untuk UNBK dan penggunaan Ubiqu lebih kepada pemanfaatan internet oleh para siswa dan guru.
"Kami senang dapat menjadi bagian peningkatan mutu pendidikan di Indonesia. Ujian nasional dengan menggunakan internet yang semula menjadi hal yang mustahil dapat terbantu dengan adanya internet satelit yang tersedia meski di daerah luar jaringan terestrial seperti wilayah 3T," katanya.
Untuk itu, kata dia, Ubiqu akan selalu hadir demi dan untuk masyarakat sehingga kesenjangan digital di Indonesia semakin berkurang.
Sebelumnya, Ubiqu juga berpartisipasi pada pelaksanaan UNBK di Miangas atau pulau terluar Indonesia yang berbatasan dengan Filipina.
"Awalnya pada 2018 kami menggunakan Ubiqu untuk kegiatan UNBK. Hasilnya, lebih dari 300 siswa dan siswi SMAN 1 Tanimbar Selatan dapat mengikuti ujian berbasis komputer dengan baik," katanya.
Tak hanya UNBK, internet satelit Ubiqu juga dimanfaatkan untuk aktivitas siswa lainnya seperti penyelesaian tugas yang membutuhkan bantuan internet serta mencari tahu pelajaran dengan internet.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019