Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal) Laksamana Pertama TNI Edwin, Senin, memimpin upacara serah terima jabatan tiga komandan di jajaran institusi yang dipimpinnya.

Ketiga jabatan yang diserahterimakan itu masing-masing Komandan Komando Latihan Penerbangan TNI Angkatan Laut (Kolat Penerbal) dari Kolonel Laut (P) Ma'arif kepada Kolonel Laut (P) Henoch Nasarius Virzawan. Kemudian Komandan Wing Udara 2 dari Kolonel Laut (P) Catur Sigit Sumarsono kepada penggantinya Kolonel Laut (P)  Winardi, dan Komandan Lanudal Juanda dari Kolonel Laut (P) Bayu Alisyahbana kepada Kolonel Laut (P) Muhammad Tohir.

Upacara sertijab itu berlangsung di Apron Hanggar Lanudal Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur dan dihadiri sejumlah pejabat di lingkungan Puspenerbal dan TNI AL.

Menurut Laksma TNI Edwin, sertijab yang telah dilaksanakan kali ini memiliki arti penting dan strategis bagi TNI AL, khususnya di lingkungan Puspenerbal.

"Pergantian kepemimpinan dalam satuan TNI AL merupakan hal yang wajar dan biasa sebagai regenerasi dalam organisasi,” katanya.

Edwin menjelaskan, pergantian ini suatu bentuk peremajaan dalam organisasi menuju ke arah yang lebih baik.

"Peremajaan dalam organisasi perlu dilakukan agar melahirkan suatu konsep yang dapat bekerja secara optimal dari tugas pokok sebagai TNI AL. Saya berharap dengan pergantian tongkat estafet kepemimpinan ini, ada inovasi kreativitas dalam mengembangkan tuntutan tugas pokok yang dipercayakan ke masing masing jabatan,” jelasnya.

Laksma Edwin menambahkan bahwa jabatan merupakan suatu wujud kepercayaan dan kehormatan dari pemimpin TNI AL, sehingga dengan bekal dan pengalaman diharapkan mampu mengembangkan kepemimpinan, kreativitas dan kemampuan konseptual dalam membangun penerbangan TNI AL.

Pewarta: Umarul Faruq

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019