Film berjudul "Jangan Sendirian" yang dibintangi oleh Almarhum Robby Sugara akan segera tayang di sejumlah bioskop Tanah Air, dan kini sudah masuk dalam proses post produksi.

Sutradara Film Jangan Sendirian, xJo dalam keterangan persnya yang diterima di Surabaya, Rabu, menjelaskan Robby Sugara yang sempat berakting dengan tim film sempat merasa terkejut atas meninggalnya aktor senior Tanah Air itu, karena baru saja menyelesaikan syutingnya.

Namun, xJo merasa bangga pernah bekerja sama dengan Robby, karena dedikasinya untuk perfilman nasional cukup tinggi.

"Saya beserta segenap kru film turut berdukacita, tak sangka peran sebagai pengacara handal dalam film ini adalah sumbangsih terbaik dan terakhirnya di kancah dunia perfilman Indonesia," katanya.

Ia sangat berterima kasih atas kebaikan dan pelajaran yang diberikan dan akan terus mengenangnya. "Semoga Tuhan memberikan termpat terbaik disisiNya. Aamiin," katanya.

Dikatakannya, film Jangan Sendirian akan sangat istimewa, karena menjadi film terakhir yang ikut dibintanginya.

Salah satu aktor dalam film itu, David John Scaap juga sangat bangga pernah bekerja sama dan berbagi soal pengalaman dengan Robby di dunia film.

"Memang beliau tidak mengenal lelah, dan om Robby sangat baik dan sabar serta total melakukan perannya di film ini, banyak pengalaman yang dia bagi buat kami dan teman-teman lainnya, yang bagi kami adalah bekal untuk dunia peran," katanya.

Sementara itu, seperti apa peran dan aksi Robby Sugara di dalam film horor Jangan Sendirian?, oleh karena itu perlu dinantikan jadwal rilis film yang rencana akan dihadirkan dalam waktu dekat ini.

Pewarta: A Malik Ibrahim

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019