Surabaya (Antaranews Jatim) - PT KAI Daerah Operasi 8 Surabaya menghadirkan replika robot Transformer dan Badut Si Loko di Stasiun Gubeng Surabaya untuk menggalang dana penumpang dan disumbangkan kepada korban gempa tsunami di Banten.

Manajer Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Suprapto di Surabaya, Jawa Timur, Kamis mengatakan, kehadiran dua tokoh dalam film anak-anak ini juga untuk menghibur para penumpang di masa akhir liburan Tahun Baru 2019.

"Kehadiran manusia robot Transformers bersama Si Loko ini untuk mengajak para penumpang di Stasiun Gubeng peduli terhadap korban gempa tsunami di Banten," katanya.

Ia mengatakan, penggalangan dana dilakukan jajaran pegawai PT KAI Daop 8 Surabaya secara mandiri, yang selanjutnya dikumpulkan secara terpusat di kantor pusat PT KAI untuk pendistribusian selanjutnya.

"Untuk sementara, hasilnya terkumpul dana sebesar Rp63.067.000, dan hasil total nanti kami kumpulkan secara terpusat di Kantor PT KAI," katanya.

Ia berharap, dengan kampaye peduli korban bencana, bisa mengugah rasa keperdulian dari para penumpang kereta api di Stasiun Gubeng dan membantu saudara-saudara yang sedang dilanda bencana, agar bisa bangkit dan bersemangat kembali membangun negeri.

Selain melaksanakan kampaye aksi peduli gempa, Daop 8 Surabaya juga secara gratis membagikan berbagai souvenir atau buah tangan seperti balon dan gantungan kunci kepada para penumpang kereta api di Stasiun Gubeng.

"Bahkan bagi para penumpang yang bisa menunjukan aplikasi KAI Accsess, kami memberikan tambahan hadiah doorprize berupa boneka, jam dinding, seperangkat tempat makan, dompet dan hadiah menarik lainnya," katanya.

Sementara itu terkait volume penumpang pada masa Natal dan Tahun Baru 2019, Suprapto menyebutkan, jumlah rata-rata penumpang yang naik dari Gubeng antara 10 ribu hingga 11 ribu orang per hari.

Pada periode masa Natal dan Tahun Baru 2019 dari 20 Desember 2018 hingga 3 Januari 2019 jumlah penumpang yang naik di wilayah PT KAI Daop 8 Surabaya total mencapai 637.006 penumpang.

Jumlah itu, naik sebesar 4,8 persen dibanding tahun yang lalu pada periode yang sama dengan jumlah 604.685 penumpang. (*)

Pewarta: A Malik Ibrahim

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019