Bandung (Antaranews Jatim) - Dewan Pengarah Jaringan Kiai Santri Nasional (JKSN) Khofifah Indar Parawansa akan menggerakkan para ustadzah yang tergabung di JKSN Jawa Barat untuk memenangkan pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin pada Pemilihan Presiden 2019.

"Banyak sekali sebetulnya kalau para emak-emak yang hadir di sini. Mereka adalah emak-emak influencer dan pada speaker. Kalau yang hari ini hadir adalah rata-rata para ustadzah para ajengan mereka adalah para speaker," kata Khofifah Indar Parawansa seusai Deklarasi JKSN Jabar untuk pemenangan pasangan Capres-Cawapres nomor urut 01 Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin di Gor C-Tra Arena Kota Bandung, Kamis.

Mantan Menteri Sosial sekaligus juga Gubernur Jatim terpilih ini mengatakan, para ustadzah dan ajengan tersebut adalah tokoh berpengaruh di forum-forum majelis taklim, yang memiliki jadwal padat untuk memberikan ceramah kepada masyarakat.

"Mereka sebetulnya unlimited atau tidak terbatas (jadwal ceramah), seperti di musim-musim Maulid Nabi begini, sehari mereka bisa lima titik," tuturnya.

Di sela kegiatannya tersebut, para ustadzah dan ajengan dari JKSN Jabar bisa menyisipkan pesan untuk memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin.

"Kalau itu mereka menyampaikan pesan-pesan bagaimana membangun bangsa seiring dengan membangun kehidupan bermasyarakat dan keagamaan, agar tetap kondusif, tetap membangun keseimbangan dalam suasana modernisasi," kata dia.

Khofifah menyatakan akan all out memenangkan pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin di wilayah Jawa Barat pada Pemilihan Presiden 2019.

"Untuk Jabar tentunya harus dimaksimalkan kembali jaringan untuk meraup suara. Saya ingin fokus pemetaan detail. Tadi malam saya sudah gambarkan," imbuhnya.

Saat ini JKSN sedang fokus pada sembilan provinsi di Indonesia untuk meraup suara bagi pasangan Joko Widodo-Maruf Amin di Pilpres 2019, dan Jawa Barat sebagai salah satu daerah prioritas yang harus terus mendapat perhatian khusus.

Sedangkan 10 provinsi lain yang menjadi prioritas, di antaranya Sulawesi Tenggara, Sumatera Utara, Lampung, Sulawesi Utara, Jawa Timur, dan Jawa Tengah. Sejauh ini hampir 87 persen simpul relawan dari JKSN sudah bergerak.

Khofifah juga ingin semua simpatisan lebih menyisir dan menjaring suara masyarakat dengan pendekatan komunikasi yang lebih intens.(*)

Pewarta: Ajat Sudrajat

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018