Madiun (Antara Jatim) - DPC PDI Perjuangan (PDIP) Kabupaten Madiun akan mengusung pasangan Djoko Setijono dan Suprapto sebagai bakal calon Bupati Madiun dan bakal calon Wakil Bupati Madiun untuk pilkada setempat tahun 2018.
     
Hal tersebut dipastikan dengan turunnya rekomendasi dari DPP PDIP. Pasangan tersebut merupakan usungan hasil koalisi antara PDIP dengan PKB. Dimana Djoko Setijono merupakan politisi PKB dan Suprapto merupakan kader dari PDIP.
     
Bakal calon Bupati Madiun Djoko Setijono mengatakan, rekomendasi yang diterimanya tersebut merupakan tanggung jawab besar di pundaknya. 
     
"Ini adalah tugas dan tangung jawab besar. Apalagi PKB dan PDIP merupakan dua partai besar di Kabupaten Madiun," ujar Djoko kepada wartawan di Madiun, Rabu. 
     
Sedangkan bakal calon Wakil Bupati Madiun Suprapto menyatakan siap 100 persen menjalankan amanat partainya untuk memenangkan Pilkada 2018.
     
"Rekomendasi ini adalah amanat. Kami siap memenangkan Pilkada 2018 demi kelanjutan Pemerintahan Kabupaten Madiun saat ini," kata Suprapto.
     
Menurut dia, setelah rekomendasi turun, kedua partai akan segera membentuk tim pemenangan untuk pilkada setempat mendatang.
     
Selain itu, keduanya juga masih melakukan komunikasi dengan partai politik lain untuk berkoalisi demi pemenangan pasangan Djoko-Suprapto dalam Pilkada Kabupaten Madiun 2018. (*)
     

Pewarta: Louis Rika Stevani

Editor : Endang Sukarelawati


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017