Surabaya (Antara Jatim) - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 8 Surabaya membuka gerai pemesanan tiket di pusat perbelanjaan Darmo Trade Center (DTC) guna memudahkan penumpang dalam pemesanan tiket

"Ini merupakan inovasi kami dimana lebih mendekatkan diri pada konsumen. Selain membuka pemesanan tiket daring, sekarang kami turun ke mal. Kami melihat mal ini tempat bergeraknya ekonomi masyarakat," kata Kepala Daop 8 Surabaya R. Dadan Rudiansyah di sela peresmian gerai tersebut, Kamis.

Dadan mengatakan, selain membuka gerai pemesanan tiket di mal, PT KAI juga memberikan diskon 5-10 persen. Untuk gerai di DTC melayani reservasi tiket KA jarak menengah dan jarak jauh, baik untuk perorangan maupun rombongan.

DTC sendiri dipilih PT KAI dalam kerjasama ini, kata dia, terlebih dikarenakan jumlah pengunjungnya yang mencapai 1.850 per hari dan aksesnya yang mudah dijangkau dari berbagai daerah penyangga Kota Surabaya.

"Kami targetkan 5 sampai 10 persen pengunjung mal, di sini kan ramai juga," ujarnya.

Selain itu, gerai PT KAI ini nanti melayani pemesanan tiket setiap hari dari pukul 09.00 sampai 16.00 WIB.

Dadan menjelaskan, bagi pengguna jasa KA yang melakukan reservasi di Gerai DTC, akan mendapatkan potongan khusus yakni 5 persen untuk perorangan di semua KA komersial keberangkatan dari Daop 8 Surabaya dengan tanggal keberangkatan 8 Juni 2017 sampai dengan 30 Juni 2017 dan 4 Juli 2017 sampai dengan 31 Juli 2017.      

Selain itu juga 10 persen untuk goup atau rombongan minimal 20 penumpang di semua KA komersial keberangkatan dari Daop 8 Surabaya dan 10 persen untuk perorangan atau rombongan minimal 20 penumpang di KA komersial keberangkatan dari Daop 8 Surabaya tujuan Yogyakarta atau Semarang.

"Diskon atau reduksi yang telah dipilih, tidak dapat digabung dengan diskon atau reduksi lainnya. Tiket diskon dapat dibatalkan dan dapat diubah jadwal dan transaksi pertama pada pelayanan tiket keberangkatan hari H yang telah tertera tarif khusus, tidak berlaku diskon “dtc”," kata Dadan.(*)

Pewarta: willy irawan

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017