Jember (Antarajatim) - Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) V/Brawijaya Mayjen TNI I Made Sukadana memimpin acara penyerahan dan serah terima jabatan (sertijab) Komandan Batalyon Arteleri Medan 8/105 Tarik Jember di lapangan markas Batalyon Armed setempat, Selasa.

Serah terima jabatan Danyon dari Letkol Arm Beni Sutrisno kepada Mayor Arm Roni Junaedi. Beni Sutrisno menduduki jabatan Danyon Armed 8/105 Tarik selama setahun dan harus meninggalkan jabatannya karena dipercaya menduduki  Pabandyah Personel Aspers Kodam V/Brawijaya, selanjutnya Mayor Arm Roni Junaedi yang dipercayakan menggantikannya.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Letkol Arm Beni Sutrisno atas dedikasinya selama ini menjabat Danyon Armed 8/105 Tarik dan Ny Beni Sutrisno yang telah setia mendampingi suami serta melaksanakan pembinaan kepada Persit KCK Yon Armed setempat," kata Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI I Made Sukadana dalam sambutannya.

Ia berharap pengalaman Letkol Arm Beni Sutrisno dalam menjabat Danyon Armed 8/105 Tarik dapat dijadikan pengalaman berharga dalam menempati jabatan barunya sebagai Pabandyah Personel Aspers Kodam V/Brawijaya.

"Kemudian kepada Mayor Arm Roni Junaedi saya sampaikan selamat datang dan selamat menduduki jabatan barunya sebagai Danyon Armed 8/105 Tarik Jember. Saya minta untuk segera menyesuaikan diri dengan lingkungan setempat," tuturnya.

Pangdam juga meminta Danyon Armed 8/105 Tarik yang baru memelihara dan meningkatkan kemampuan satuan yang sudah dicapai oleh pejabat yang terdahulu karena keberadaan Yon Armed 8/105 sebagai salah satu satuan bantuan tempur Kodam V/Brawijaya.

"Yon Armed 8/105 Jember memiliki arti penting bagi keberhasilan tugas pokok Kodam V/Brawijaya baik tugas perang maupun bukan perang," katanya.

Penyerahan Tunggul Kebesaran Udatta dari Letkol Arm Beni Sutrisno kepada pangdam V/Brawijaya, kemudian Pangdam berkenan menyerahkan Tunggul Kebesaran Udatta tersebut kepada Mayor Arm Roni Juanedi.

Acara dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan dan prosesi ditutup dengan laporan korps oleh Letkol Arm Beni Sutrisno dan Mayor Arm Roni Junaedi kepada Pangdam V/Brawijaya.

Upacara serah terima jabatan yang dipimpin oleh Pangdam V/Brawijaya tersebut juga dihadiri oleh Komandan Korem 081, Komandan Korem 082, Komandan Korem 083, Komandan Korem 084, Para Asisten Kodam V/Brawijaya, Wakil Bupati Jember A. Muqit Arif, Dandim 0824 Letkol Inf Rudianto, dan Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo.(*)

Pewarta: Zumrotun Solichah

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017