Sidoarjo, (Antara Jatim) - Sebanyak tujuh jabatan Komandan Satuan di jajaran Pasmar-1 diganti sebagai bentuk penyegaran di lingkungan Pasmar-1 serta merupakan suatu proses rotasi alami dan akan terus dilaksanakan.

Komandan Pasmar-1 Brigjen TNI (Mar) Lukman, S.T., M.Si (Han) saat memimpin serah terima jabatan Tujuh jabatan Komandan Satuan di jajaran Pasmar-1, Kamis, mengatakan, serah terima jabatan merupakan proses dinamisasi dan pembinaan organisasi.

"Hal ini berguna untuk memberikan kesempatan sekaligus peluang bagi perwira terpilih untuk mengembangkan jiwa kepemimpinan dan kinerjanya yang diselaraskan dengan tugas pokok dan fungsi satuan. Sehingga, akan muncul pemikiran baru, daya kreativitas dan langkah yang efektif serta efisien dalam mengatasi segala kendala yang ada," katanya saat memberikan sambutan di lapangan apel Kesatrian Marinir Moekijat, Mako Pasmar-1, Gedangan, Sidoarjo.

Ia mengatakan, dalam serah terima jabatan tersebut jabatan Dandenma Pasmar-1 diserahkan dari Letkol Marinir Idi Rizaldi kepada Mayor Marinir Riyadi, jabatan Danyonmarhanlan V Surabaya diserahkan dari Letkol Marinir Dwi Aryanto Wibowo kepada Mayor Marinir Agus Hariyanto, jabatan Danyonmarhanlan VI Makassar diserahkan dari Letkol Marinir Wempi kepada Mayor Marinir Danang Ary Setiawan, 

"Jabatan Danyonmarhanlan VIII Bitung diserahkan dari Letkol Marinir Alexander CW kepada Mayor Marinir Arip Supriyadi, S.H, jabatan Danyonmarhanlan IX Ambon dari Letkol Marinir Trio Frederamsy Sumantri kepada Letkol Marinir Teguh Santoso, jabatan Danyonmarhanlan X Jayapura diserahkan dari Letkol Marinir Marthin Luther Ginting kepada Mayor Marinir Sugeng Purwanto dan jabatan Danyonmarhanlan XIV Sorong diserahkan dari Letkol Marinir Ridwan Aziz kepada Mayor Hariyono Masturi," katanya.

Lebih lanjut, Komandan Pasmar-1 menyampaikan Detasemen Markas Pasmar-1 merupakan unsur pelayanan pada tingkat Markas Pasmar-1 yang bertugas menyelenggarakan pelayanan pada lingkup dukungan, pelayanan dan protokoler serta urusan dinas dalam.

"Sehingga tolak ukur keberhasilan Denma Pasmar-1 dalam menjalankan tugasnya dapat dilihat dari terciptanya citra baik Pasmar-1 yang tertata dengan baik, tertib dan rapih disertai disiplin dan kesadaran hukum yang tinggi oleh para anggotanya," katanya.

Sedangkan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan, kata dia, adalah Satuan pelaksana Pasmar-1 yang bertugas membina dan menyiapkan kekuatan serta kemampuan unsur-unsur pertahanan pangkalan dan menyelenggarakan tugas-tugas pengamanan pangkalan utama Angkatan Laut di wilayah Lantamal.

"Pembinaan Satuan Yonmarhanlan merupakan tugas dan tanggung jawab Pasmar-1 namun dalam penyelenggaraan operasinya melaksanakan tugas-tugas-tugas dari Lantamal masing-masing," katanya.
 
Melihat pentingnya tugas Dandenma Pasmar-1 dan Danyonmarhanlan, kata dia, dalam mendukung kesiapan operasional Pasmar-1, maka serah terima jabatan ini hendaknya dipandang sebagai kehormatan, peluang sekaligus tantangan yang harus dimanfaatkan sebaik-baiknya sehingga membawa manfaat bagi organisasi Pasmar-1. 

"Pemimpin yang berhasil dapat digambarkan dengan bagaimana seorang Komandan mampu beradaptasi terhadap lingkungan yang dipimpinnya, serta mampu mentransformasikan setiap kendala yang ada menjadi peluang yang dapat memberikan nilai tambah bagi setiap tugas yang dikerjakan," katanya dalam siaran pers.

Hal ini, lanjut dia, dapat dilihat dari bagaimana Satuan yang dipimpin dapat mengerti dan mampu melaksanakan tugas dengan penuh keikhlasan serta kesadaran yang tinggi, sehingga tugas yang dibebankan dapat terlaksana sesuai yang diharapkan.

"Saya juga engucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada pejabat lama atas dedikasi, loyalitas dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Komandan Satuan di jajaran Pasmar-1 dan tak lupa ucapan terima kasih kepada para Istri pejabat lama khususnya dalam membina Jalasenastri dan keluarga prajurit dimana suami bertugas, serta ucapkan selamat atas penempatan pada jabatan baru, dengan harapan semua pengalaman yang telah diperoleh selama ini dapat dijadikan bekal berharga dalam melaksanakan penugasan mendatang," katanya.
 
Kepada pejabat baru, orang nomor satu di Pasmar-1 itu menyampaikan ucapkan selamat atas jabatan baru sebagai Komandan Satuan di jajaran Pasmar-1 dan ucapan yang sama juga disampaikan kepada istri pejabat baru untuk mendampingi suami sekaligus membina anggota Jalasenastri dan keluarga prajurit dimana suami bertugas.
 
"Dengan bekal pengalaman yang telah didapat pada jabatan sebelumnya, saudara akan mampu meneruskan dan meningkatkan kinerja masing-masing Satuan serta mampu menambah nuansa baru dalam perubahan, dimana perubahan itu harus lebih baik dari sebelumnya sehingga dapat menjadi contoh keteladanan bagi Satuan Marinir lainnya," katanya. (*)

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016