Malang (Antara Jatim) - Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf menilai Kota Malang wajib memiliki layanan internet berkecepatan tinggi agar mahasiswa atau pelajar tidak sulit mendapatkan informasi untuk pemenuhan sarana penambahan wawasan.

"Kebutuhan teknologi informasi untuk mahasiswa atau pelajar yang membuat laporan, skripsi bahkan sarana untuk kerja sangat tinggi," ujarnya di sela sambutan pada peresmian Layanan "First Media" untuk Kota Malang dan sekitarnya di Malang, Senin.

Gus Ipul, sapaan akrabnya, menilai kemajuan daerah  bisa dicapai dengan baik dan cepat kalau jasa layanan teknologi informasi dan internet  yang tersedia bisa dengan cepat diakses masyarakat.

Sebab, kata dia, keberhasilan pendidikan, bisnis, perdagangan dan pemerintahan bisa berjalan dengan baik jika ditunjang dengan ketersediaannya layanan internet yang baik dan cepat.

"Malang sebagai kota tersebesar kedua di Jatim setelah Surabaya sadar dan sekaligus cepat tanggap akan pentingnya internet berkecepatan tinggi. Apalagi keberhasilan masalah bisnis  dan pertumbuhan ekonomi bisa baik kalau teknologinya canggih," ucapnya.

Teknologi, kata dia, juga merupakan tolok ukur pertumbuhan ekonomi di Jatim karena jika berjalan baik maka otomatis ekonomi Jawa Timur dan Indonesia ikut baik.

Sedangkan, kehadiran "First Media" diharapkan mampu memberikan tambahan wawasan, pengetahuan dan membangun karakter bangsa.

Sementara itu, Wali Kota Malang H. Moch. Anton mengakui kehadiran "First Media" merupakan jawaban Pemkot terhadap keinginan dan kebutuhan warga setempat, khususnya pelajar serta mahasiswa.

"Untuk karyawan atau pegawai juga sangat berpengaruh dalam menjalankan tugasnya untuk masyarakat agar lebih baik lagi," katanya.

Pada kesempatan sama, dilakukan juga peluncuran buku berjudul "Manuasia Ide" karya  Dr. Mochtar Riady selaku Direktur First Media yang diharapkan menjadi inspirasi  bagi masyarakat, utamanya generasi mudanya.

Hadir juga pada acara tersebut Bupati  Malang Rendra Krisna dan Forpimda se-Malang Raya, legislator DPR RI asal daerah pemilihan Malang Raya, serta ratusan mahasiswa. (*)

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016