Surabaya (Antara Jatim) - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Wiranto mengingatkan kader untuk berpolitik ikhlas dengan tidak berharap maupun mencari keuntungan dalam bekerja demi kesejahteraan rakyat.

"Saya heran masih ada yang mencari keuntungan, padahal politik itu mulia jika kita menjalankan amanat dari rakyat," ujarnya di pengukuhan pengurus DPD Hanura Jatim periode 2015-2020 di Surabaya, Rabu.

Ia juga berpesan kepada kadernya untuk tidak melakukan kesombongan, kebohongan dan keserakahan karena justru akan membawa bencana bagi pribadi serta berpengaruh negatif bagi partai.

"Semua harus melaksanakan pesan saya ini, tidak hanya kader baru, tapi kader lama juga harus diingatkan," ucap mantan Panglima ABRI (kini TNI) tersebut.

Pada kesempatan tersebut, purnawiran jenderal itu berharap pengurus baru tidak berhenti berjuang demi kepentingan umum karena Hanura di Jatim dinilainya sebagai salah satu roh partai.

"Suara Partai Hanura di Jatim selalu luar biasa dan sejak berdiri merupakan lumbung. Tapi ke depan harus lebih baik dan menjadi partai penguasa," katanya.

Hadir dalam pelantikan sejumlah tokoh, antara lain Gubernur Jatim Soekarwo, Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf, Ketua DPD Partai Gerindra Jatim Soepriyatno, serta pimpinan partai politik di Jatim.

Dalam sambutannya, Gubernur Jatim Soekarwo berharap Hanura turut serta memberikan sumbangsih dan sarannya terhadap jalannya pemerintahan, dan ikut memberikan solusi untuk berbagai macam persoalan yang timbul.

"Semua partai politik di sini bersatu dan tidak ada yang berjalan sendiri-sendiri, namanya partai Jatim. Mari semua partai bersama membangun Jatim agar lebih baik dan rakyatnya semakin sejahtera," kata ketua DPD Partai Demokrat Jatim tersebut.

Sementara itu, Ketua DPD Hanura Jatim Kelana Aprilianto terpilih melalui Musyawarah Daerah (Musda) pada 20-21 Oktober 2015.

Ia mengingatkan ke seluruh kader kembali ke "rumah besar" Hanura untuk bersama mengawal kebesaran partai dan membuatnya tetap utuh, sekaligus menghadapi persiapan Pemilihan Umum Legislatif 2019. (*)

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016