Surabaya (Antara Jatim) - Komisi Pemilihan Umum Jawa Timur menyampaikan bahwa pendaftar pasangan calon di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Blitar hanya tunggal meski sudah dibuka masa perpanjangan dua kali.

"Sampai pukul 16.00 WIB di hari terakhir, tetap tidak ada pasangan yang sah mendaftar ke KPU Kabupaten Blitar," ujar komisioner KPU Jatim Choirul Anam ketika dikonfirmasi di Surabaya, Selasa.

Meski sebelumnya hadir beberapa pengurus partai politik dari Partai Gerindra dan calon wakil bupati, namun hingga batas waktu yang ditentukan tidak bisa menujukkan dokumen apapun.

"Kedatangan mereka juga tidak dihadiri ketua dan sekretaris, serta calon bupati. Sehingga oleh KPU dianggap tak mendaftar dan dinyatakan tidak ada tambahan," katanya.

KPU Kabupaten Blitar sebelumnya telah menerima pendaftaran satu pasangan calon yaitu petahana Wakil Bupati Blitar Rijanto dan pasangannya Marhaenis. Keduanya didukung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Gerindra.

Sesuai dengan peraturan KPU Nomor 12 Tahun 2015, jika hanya ada calon tunggal, proses ataupun tahapan pilkada akan ditunda dan ikut pada tahapan Pilkada selanjutnya pada 2017.

Sementara itu, eks komisioner KPU Kota Surabaya tersebut menjelaskan bahwa hari ini merupakan hari terakhir masa perpanjangan pendaftaran atas rekomendasi Bawaslu yang kemudian ditindaklanjuti dengan surat KPU Nomor 449/KPU/VIII/2015.

Pada hari pertama tidak ada satupun yang mendaftar, sedangkan hari kedua di Pacitan menerima pendaftaran pasangan calon usungan PDI Perjuangan (6 kursi) dan Partai Hanura (3 kursi) sehingga dinyatakan memenuhi ambang batas minimal dari 40 kursi di DPRD Kabupaten Pacitan, yakni 8 kursi.

"Pasangan calon yang mendaftar bertambah satu sehingga total ada dua pasangan calon di Pacitan, yakni pasangan petahana Bupati Pacitan Indartato-Yudi Sumbogo dan Bambang Susanto-Sri Retno Dhewanti," katanya.

Berikutnya, pada hari ketiga hanya Surabaya terdapat tambahan pendaftar, yaitu Rasiyo-Dhimam Abror yang diusung Partai Demokrat (6 kursi) dan PAN (4 kursi).

"Surabaya juga diikuti dua pasangan calon, Rasiyo-Dhimam Abror dan pasangan petahana Tri Rismaharini-Whisnu Sakti Buana," katanya. (*)

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2015