Surabaya (Antara Jatim) - Mahasiswi tingkat akhir Fakultas Farmasi (FF) Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS), Martha Karmelia O.A, menyulap buah tomat menjadi masker wajah.

"Banyak wanita yang tak mau menggunakan perawatan wajah dengan bahan alami, padahal banyak manfaat yang didapat dari penggunaan bahan-bahan tersebut," katanya di kampus setempat, Rabu.

Selain tomat, sayur-mayur dan buah lokal seperti wortel, jeruk bali dan stroberi juga merupakan bahan alami yang berkhasiat dalam hal perawatan kulit. Caranya bisa dalam bentuk makanan, namun bisa juga tanpa mengonsumsi.

Bahan-bahan alami itu diteliti Martha Karmelia bersama tiga orang mahasiswa FF UKWMS. Martha memilih buah tomat karena banyak mengandung Vitamin A, Vitamin C, dan Likopen.

Likopen menjadi fokus penelitian Martha karena di dalamnya terkandung banyak antioksidan yang dapat mempercepat regenerasi sel-sel kulit mati.

Didampingi dosen pembimbing kosmetika, Farida Lanawati Darsono MSc, Martha meneliti pembuatan masker tomat selama 1-2 bulan dengan bahan utama ekstrak buah tomat sebanyak 3 persen yang mengandung 75 persen daya antioksidan.

Selain Martha, masih ada pula Grace dengan inovasinya berupa tabir surya dari buah Stroberi, lalu Fanny yang membuat terobosan dengan memanfaatkan Wortel sebagai bahan utama krim tabir surya, serta Evi Dana yang membuat pelembab dari Jeruk Bali. (*)

Pewarta: Edy M Yakub

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2015