Kediri (Antara Jatim) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri, Jawa Timur,  pada 14 Juli menurut rencana akan melakukan pemutakhiran data pemilih untuk keperluan pemilihan kepala daerah serentak  Desember 2015  meski  data penduduk potensial pemilih pemilu (DP4) dari KPU Pusat menyebutkan ada 1.182.651 pemilih.

"DP4 yang kami terima ini merupakan data dari Kemendagri yang sudah di validasi oleh KPU RI. Nantinya, data itu dimasukkan ke sistem informasi data pemilih (Sidalih) untuk pilkada serentak,"  kata Komisioner KPU Kabupaten Kediri Eka Wisnu Wardana, Rabu.

Ia mengatakan, data yang dikirimkan dari pusat tersebut terdiri dari berbagai usia baik pemilih pemula, pemilih laki-laki, pemilih perempuan, sampai penyandang disabilitas. Bahkan, juga terdata data calon pemilih pemula.

Namun, lanjut dia, nantinya KPU tetap melakukan verifikasi daftar pemilih. Kegiatan pemutakhiran data itu dilakukan guna mengetahui dengan pasti potensi jumlah pemilih yang akan memberikan hak suaranya dalam pilkada, Desember 2015.

Ia saat ini belum mengetahui sampai berapa banyak jumlah pemilih pasti dalam pilkada nantinya, sebab masih akan dilakukan verifikasi. Kegiatan itu nantinya melibatkan panitia pemilihan di kecamatan dan desa.

"Kami nantinya akan melakukan pemutakhiran data pemilih. Data yang ada saat ini masih daftar pemilih sementara (DPS) dan akan dilakukan verifikasi 14 Juli nanti," ujarnya.

Ia juga menegaskan, semua warga berhak memberikan hak suaranya dalam pilkada, termasuk penyandang disabilitas. KPU juga sudah bersiap dengan berbagai fasilitas penunjang agar semua hak politik warga tersalurkan.

Kabupaten Kediri akan menyelenggarakan pilkada, pada Desember 2015. Kegiatan itu serentak diselenggarakan. Di Jatim, terdapat 19 daerah yang ikut pilkada serentak, termasuk Kabupaten dan Kota Blitar.  (*)

Pewarta: Asmaul Chusna

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2015