Surabaya (Antara Jatim) - Mahasiswa Universitas Kristen (UK) Petra Surabaya, Hendy Gunawan Mahasiswa, mengintegrasikan stasiun monorel dan taman kota di Surabaya dalam sebuah rancangan desain yang menyabet juara ke-2 dalam Nippon Paint Young Designer Award (NPYDA) 2014. "Kendaraan lalu lintas di Surabaya saat ini semakin padat dan kemungkinan macet akan lebih sering terjadi, karena itu saya berusaha untuk menciptakan sebuah stasiun monorel yang diintegrasikan dengan taman kota agar masyarakat tertarik untuk datang dan memanfaatkan fasilitas itu," katanya di kampus setempat, Kamis. Mahasiswa angkatan 2011 dari Program Studi Arsitektur UK Petra itu menggagas konsep baru dalam pembangunan monorel yang terintegrasi dengan taman kota, sehingga dewan juri NPYDA 2014 yang bertema "RE: Think RE: Create, Future Living 2030" menetapkan dirinya sebagai jawara kedua dalam kompetisi yang diikuti 407 peserta se-Indonesia itu. "Dalam kompetisi ini, para peserta diminta menemukan area atau bangunan yang telah ada untuk didesain ulang menjadi hunian yang ideal dengan struktur yang merupakan gabungan desain yang kreatif, inovatif, ramah lingkungan, sehingga mampu meningkatkan kualitas kehidupan yang lebih sehat, harmonis, dan berwarna dalam konteks tahun 2030," katanya. Menurut Hendy, hal yang diperlukan untuk menumbuhkan minat masyarakat agar menggunakan stasiun monorel adalah memberikan jaminan kepada para pengunjung dalam hal keamanan dan kenyamanan, sehingga lokasi pembangunan stasiun monorail menjadi salah satu faktor penentu untuk terwujudnya desain tersebut. "Lokasi yang paling memungkinkan adalah taman kota. Tidak hanya sekedar stasiun yang bernuansa taman, tapi para pengunjung juga disuguhi dengan tempat-tempat komersial yang terkesan elegan, sehingga masyarakat merasa senang memanfaatkan monorail yang bermula dan berakhir di taman kota itu," katanya. Sementara itu, mahasiswa Jurusan Arsitektur UK Petra Surabaya juga memamerkan hasil karya tentang kawasan Tunjungan dengan desain "Green Citywalk" di perpustakaan universitas setempat, 9 Oktober - 9 November 2014. (*)

Pewarta:

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014