Malang (Antara Jatim) - Pemerintah Kota Malang, Jawa Timur, menawarkan konsep wisata kuliner di atas Sungai Brantas yang berlokasi di belakang taman rekreasi kota kepada investor asal Malaysia. "Investor Malaysia tersebut sudah datang ke Malang dan melihat lokasi. Dan, ternyata yang bersangkutan menyatakan ketertarikannya untuk menginvestasikan dananya di sektor tersebut," kata Wali Kota Malang Moch Anton, Rabu. Ia menjelaskan investor asal Malaysia tersebut datang ke Malang empat hari lalu (Minggu, 18/5) dan tertarik, bahkan berapapun nilai investasinya tidak menjadi masalah dan pihaknya siap mengucurkannya. Untuk merealisasikan kawasan wisata kuliner di atas Sungai Brantas itu, katanya, Sungai Brantas yang berada di bawah taman rekreasi kota (tareko) sampai Pasar Burung Splendid, akan dibendung dan dibangun berbagai wahana wisaha air. Menurut dia, upaya tersebut dilakukan juga untuk membangkitkan usaha kecil menengah (UKM) di Kota Malang. Mereka bisa ditampung untuk berjualan di wisata kuliner tersebut, sedangkan Pasar Burung Splendid, rencananya dipindahkan ke Pasar Induk Gadang (PIG). Selain sudah berkomunikasi denagn calon investor dari Malaysia, lanjutnya, dirinya juga berkomunikasi dengan Perum Jasa Tirta I, bahkan sudah disetujui. Oleh karena itu, program wisata kuliner di atas Sungai Brantas itu juga akan diamsukkan dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD). Sementara Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Malang Nuzul Nurcahyo mengatakan rencana pembuatan wisata kuliner di atas air itu cukup bagus, namun perlu kajian terlebih dulu secara mendalam yang menyangkut berbagai aspek, seperti lingkungan, sosial dan ekonominya. "Kami masih ingin mengkaji terlebih dahulu program tersebut dan harapannya juga bisa terealisasi, apalagi di kota ini dan kota-kota di sekitar Malnag juga belum ada yang memiliki program wisata kuliner di atas air," ujarnya. Rencananya, wisata kuliner di atas air itu mulai dari belakang Tareko sampai Pasar Burung Splendid. Dan, pasar burung itu dipindah ke tempat lain, yakni di PIG. Kepala Dinas Pasar Kota Malang Bambang Suharjadi mengatakan Ppasar Burung Splendid akan dipindah ke PIG. "Kami sudah berkomunikasi dengan investor pembangunan PIG dan disetujui, namun pasar burung diletakkan di lantai paling atas," katanya.(*)

Pewarta:

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014