Surabaya (Antara Jatim) - Kesebelasan Persebaya Surabaya berambisi mengalahkan Persib Bandung pada laga terakhir penyisihan Grup A Turnamen Piala Gubernur Jatim 2013 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Kamis (19/12), untuk memastikan lolos semifinal. Asisten Pelatih Persebaya Tony Ho kepada wartawan di Surabaya, Rabu, mengatakan timnya harus bisa meraih tiga angka penuh jika ingin mengamankan tiket semifinal, setelah pada laga sebelumnya ditahan imbang Persepam Madura United 0-0. "Kami tahu Persib Bandung itu tim yang kuat dan materi pemainnya cukup bagus. Anak-anak harus tampil lebih ngotot untuk memenangkan pertandingan," katanya. Tony mengaku sudah melihat permainan "Maung Bandung" saat mengalahkan Persepam MU dengan skor 2-1, tetapi pihaknya tidak akan menyiapkan strategi khusus untuk meredamnya. Menurut ia, timnya tetap akan menampilkan permainan menyerang seperti laga sebelumnya dan kemungkinan akan melakukan sedikit perubahan pada komposisi pemain. "Lihat saja besok di lapangan. Kami sudah evaluasi hasil pertandingan lawan Persepam (17/12) dan mudah-mudahan anak-anak bisa bermain lebih baik saat lawan Persib," tambahnya. Pada laga sebelumnya, Tony Ho tidak memainkan penyerang asal Kamerun, Emmanuel "Paco" Kenmogne, sejak babak pertama, karena baru bergabung. Begitu juga striker anyar Greg Nwokolo tidak masuk "line up". Tony mengakui faktor fisik yang belum maksimal menjadi pertimbangan utama untuk tidak menurunkan Paco sejak menit awal. Sedangkan Greg Nwokolo belum pernah latihan bersama dengan rekan-rekannya. Secara terpisah, Pelatih Persib Bandung Jajang Nurjaman menegaskan timnya juga berusaha meraih poin sempura pada laga terakhir, kendati hasil imbang sebenarnya sudah cukup untuk modal menuju babak empat besar. "Peluang kami lolos semifinal lebih besar, tetapi bukan berarti anak-anak harus main aman. Saya melihat Persebaya termasuk tim tangguh dan mereka juga didukung suporter fanatiknya," katanya. Ia mengakui pertandingan melawan Persebaya tidak sekadar penentuan lolos semifinal, tetapi ada nuansa adu gengsi sehingga motivasi para pemain biasanya lebih meningkat. Menghadapi "Bajul Ijo", Jajang kemungkinan besar tidak akan banyak melakukan perubahan formasi pemain dengan tetap memainkan beberapa pemain utamanya, seperti kiper I Made Wirawan, Firman Utina, Supardi, M Ridwan, Vladimir Vujovic, Ferdinand Sinaga, dan Djibril Coulibaly. (*)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013