Surabaya - "Olympic Council of Asia" (OCA) meninjau persiapan Kota Surabaya sebagai tuan rumah Asian Games 2019 sekaligus mendengarkan presentasi dari Gubernur Jatim Soekarwo di Gedung Negara Grahadi, Rabu. Selain Surabaya, Kabupaten Gresik dan Sidoarjo dijadikan sebagai daerah pendamping yang akan terlibat dalam pelaksanaan pesta akbar olahraga se-Benua Asia tersebut. Vice President OCA, Lt Gen (R) Syed Arif Hasan mengatakan, usai mendengar presentasi gubernur, pihaknya akan membuat laporan dan mencatat keunggulan maupun kelemahan Indonesia sebagai tuan rumah. "Saya masih belum bisa berkomentar apakah Surabaya layak atau tidak, sebab setelah ini tim akan ke Hanoi dan Dubai untuk mengecek persiapan disana. Apalagi kedua kota tersebut juga bersama-sama ingin menjadi tuan rumah Asian Games 2019," ujarnya. Arif Hasan ke Surabaya dan melakukan peninjauan ke beberapa lokasi yang akan dijadikan venue atau lokasi pertandingan. Diantaranya di kawasan Jembatan Suramadu, yang rencananya akan dibangun Suramadu Sport Centre sekaligus tempat diberlangsungkannya upacara pembukaan maupun penutupan. Hadir juga mendampingi Arif Hasan yakni Director International and NOC Relations "OCA", Vinod Tiwari, dan anggota "OCA" Coordination Committee and Athletes Committee, Mohammad Tayyab Ikram. Dari Indonesia, Ketua Umum Komite Olahraga Indonesia Rita Subowo juga hadir mempromosikan Surabaya agar dipercaya sebagai tuan rumah. Gubernur Jatim Soekarwo mengaku mendapat banyak masukan dan saran dari "OCA". Salah satunya persoalan anggaran, yang kaitannya melalui kerja sama pembiayaan daerah dengan pusat, serta dana privat. "Beberapa masukan sudah kami terima dan akan segera melakukan persiapan serius. Termasuk gambaran presentasi 'bidding' yang digelar di Macau bulan depan," tukas gubernur yang akrab disapa Pakde Karwo tersebut. Di hadapan utusan "OCA", Gubernur Jatim memberikan gambaran tentang proses persiapan setiap tahun pembangunan hingga 2019. Seperti jalur rel ganda menuju bandara, insfrastruktur jalan, venue-venue, stadion, serta tempat penginapan atlet. "Surabaya sudah siap menggelar even olahraga sekelas Asian Games. Kalau nanti di jalan para utusan 'OCA' melihat senyuman ceria warga Surabaya, kami yakin 2019 senyum mereka lebih cerah," kata mantan Sekdaprov Jatim ini. (*)

Pewarta:

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012