Pamekasan - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Pamekasan, Madura, kini tengah mengembangkan radio bisnis sebagai upaya mempromosikan dan memberdayakan dunia usaha kelompok mikro dan menengah yang ada di wilayah itu. Ketua Kadin Pamekasan Suhartono, Senin, menjelaskan, radio dengan gelombang modulasi frekuensi (FM) yang mengudara di frekuensi 101,2 Hertz ini memiliki porsi siaran bisnis sekitar 40 persen, sedang sisanya untuk hiburan dan berita. "Setiap malam, mulai malam Selasa, hingga malam Jumat kami biasa mengundang kelompok usaha kecil yang sukses untuk ajak kita wawancara di radio ini," kata Suhartono. Ia menjelaskan, Kadin sengaja membuat radio komunitas ini dengan tujuan sebagai media pemberdayaan ekonomi masyarakat kecil. Sebab, radio merupakan media yang sangat representatif dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat di berbagai pelosok desa. Selain itu, media elektronik radio hingga kini masih digemari sebagian besar masyarakat perdesaan di Pamekasan. "Semua kelompok usaha yang ada dan kami ketahui, pasti kita undang," kata Suhartono menjelaskan. Untuk menarik minat masyarakat dalam berusaha, terkadang pihak manajemen radio ini juga mengundang pengusaha sukses yang menata usahanya sejak kecil. "Tujuan kami agar memberikan inspirasi kepada masyarakat lain untuk berwirausaha," kata Suhartono menambahkan. Tidak hanya itu, instansi dinas terkait, seperti Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Pertanian, serta Dinas Peternakan, juga dijadwalkan secara khusus untuk menjadi pembincara di radio yang baru dioperasikan beberapa waktu lalu ini. "Kalau untuk sasaran informasi bisnis pada kalangan kelas menengah ke atas, kami juga menyediakan berita online," kata Suhartono. (*)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012