Jember - Kondisi kesehatan sejumlah korban kecelakaan maut antara minibus Mitsubishi L-300 dengan truk gandeng bermuatan kayu di Kabupaten Jember yang dirawat di Rumah Sakit Daerah (RSD) dr Soebandi Jember mulai membaik, Senin. Empat korban selamat yakni Slamet dan Siti Umsi (bapak dan anak) dirawat di RSD dr Soebandi Jember, Farid Wahyudi dirawat di Puskesmas Jenggawah, dan Syaifulloh (supir minibus) dirawat di Rumah Sakit Bina Sehat. Salah satu keponakan Slamet, Solehudin, mengatakan perkembangan kesehatan pamannya sudah mulai membaik dan sudah bisa berkomunikasi dengan keluarga. "Alhamdulillah kondisinya sudah membaik, meski masih mengeluh pusing dan sesak nafas, sehingga belum bisa diajak bicara panjang lebar tentang kecelakaan itu," tuturnya. Slamet belum mengetahui bahwa istrinya Halimah dan anak keduanya Suhaini Fahmi (8) yang ikut dalam rombongan minibus L-300 tewas dalam kecelakaan, sehingga ia sering bertanya kepada keluarga yang menunggunya di RSD dr Soebandi. "Pihak keluarga belum memberitahu kalau Halimah dan anaknya Suhaini Fahmi tewas dalam kecelakaan itu karena khawatir shok, kami hanya menjelaskan mereka masih dirawat," paparnya.(*)

Pewarta:

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012