Pemerintah Kota Kediri, Jawa Timur membekali pemantau tentang tahapan Pilkada 2024 sehingga nantinya bisa melaporkan seluruh tahapan pemungutan secara real time.

Penjabat Wali Kota Kediri Zanariah, Selasa mengemukakan bahwa peran sebagai pemantau TPS sangatlah krusial. Pemantau merupakan mata dan telinga masyarakat dalam mengawal setiap tahapan pemungutan suara agar berjalan dengan jujur, adil, dan transparan.

"Tugasnya tidaklah ringan, teman-teman akan melaporkan seluruh proses pemungutan suara secara real time. Untuk itu dalam kesempatan ini ada beberapa poin arahan yang perlu saya sampaikan. Selalu bersikap netral, tunaikan tugas secara tuntas, adaptif dan responsif, serta tertib," katanya di Kediri.

Baca juga: Asesor Kemkomdigi apresiasi pelaksanaan Smart City di Kediri

Pj Wali Kota Kediri juga meminta agar para peserta tidak ragu untuk bertanya. Terlebih lagi, apabila ada hal-hal yang belum jelas.

Menurut dia, ketika ada sesuatu di lapangan harus selalu berkoordinasi dengan petugas KPPS dan pihak terkait lainnya.

Dirinya juga meminta agar seluruh pemantau menjaga kesehatan dan tetap semangat dalam menjalankan tugas.

Pihaknya juga berterima kasih atas dedikasi yang telah diberikan oleh pemantau Pilkada 2024.

"Terima kasih atas semangat dan dedikasi teman-teman sekalian. Tak terasa gelaran Pilkada serentak 2024 tinggal menghitung hari. Saya yakin segala telah disiapkan namun tetap perlu adanya pemantapan," kata dia.

Ia berharap ke depan bisa terwujud Pemilu 2024 yang damai, lancar, dan aman.

"Teman-teman di sini adalah pahlawan demokrasi. Apapun tindakan yang diambil akan menentukan kualitas demokrasi di Kota Kediri. Semoga dengan semangat kebersamaan dan dedikasi yang tinggi teman-teman dapat menjalankan tugas dengan baik," katanya.

Pemkot Kediri menggelar sosialisasi dan bimbingan teknis tim pemantau Pilkada 2024. Kegiatan itu berlangsung selama tiga hari mulai tanggal 18-20 November.

Pada hari pertama diikuti 156 orang dari Kecamatan Mojoroto, hari kedua diikuti 123 orang dari Kecamatan Kota, dan hari ketiga diikuti 126 orang dari Kecamatan Pesantren.

Pilkada 2024 di Kota Kediri akan diikuti dua pasangan calon Wali Kota dan calon Wakil Wali Kota Kediri nomor urut 1 yakni Vinanda Prameswati-K.H. Qowimmudin Thoha.

Sedangkan untuk pasangan calon Wali Kota dan calon Wakil Wali Kota Kediri nomor urut 2 adalah Ferry Silviana Feronica dan Regina Nadya Suwono.

Dalam Pilkada 2024 ini sebanyak 222.265 pemilih yang masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) akan memberikan hak suaranya di seluruh tempat pemungutan suara (TPS) di kota ini.

Pewarta: Asmaul Chusna

Editor : Taufik


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024