Kepolisian Resor (Polres) Malang meningkatkan literasi digital bagi masyarakat setempat  untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban  kondusif menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Kasi Humas Polres Malang Ipda Muhammad Adnan di Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin mengatakan bahwa dengan adanya langkah untuk peningkatan literasi digital bagi masyarakat itu, mampu meningkatkan pemahaman dalam mengelola informasi.

"Melalui literasi digital, kami berharap masyarakat, termasuk anggota karang taruna, dapat lebih aktif dan cerdas dalam mengelola informasi serta memanfaatkan teknologi secara positif," kata Adnan.

Adnan menjelaskan, dengan adanya pengelolaan informasi yang aktif dan cerdas dalam memanfaatkan teknologi, diharapkan mampu menciptakan lingkungan yang aman, tertib dan mendukung pelaksanaan Pemilu 2024 supaya berjalan dengan aman dan lancar.

Baca juga: Polisi selidiki penemuan mayat di saluran irigasi di Pujon

Ia menambahkan, Polres Malang melalui Kepolisian Sektor (Polsek) Turen, menggelar forum literasi digital yang bertujuan membangun kemampuan pengelolaan informasi dari karang taruna di Desa Pagedangan, Kecamatan Turem.

Literasi digital tersebut, lanjutnya, memiliki tujuan utama  untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang teknologi informasi dan digitalisasi, khususnya dalam konteks menjaga pelaksanaan Pemilu 2024 agar berjalan dengan aman dan damai.

Pelatihan literasi digital tersebut diinisiasi mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Malang, yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Pelatihan itu fokus pada peningkatan kemampuan Karang Taruna Desa Pagedangan dalam memanfaatkan teknologi informasi dan digitalisasi.

"Kami berkomitmen untuk turut serta dalam menciptakan iklim keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif menjelang Pemilu 2024," katanya.

Pada Pemilu 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan tiga pasang calon presiden dan wakil presiden peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024 pada Senin 13 November 2023.

Berdasarkan hasil pengundian nomor urut, KPU menetapkan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

Pewarta: Vicki Febrianto

Editor : Taufik


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024