Kepolisian Resor (Polres) Magetan, Jawa Timur fokus meningkatkan pengamanan libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di sejumlah titik kerawanan wilayah setempat selama Operasi Lilin Semeru yang berlangsung mulai 22 Desember 2023 sampai dengan 2 Januari 2024.

"Kami siap siaga mengantisipasi kerawanan di beberapa titik, seperti rawan kecelakaan, rawan macet, rawan bencana, dan rawan terlambat BBM subsidi, khususnya pada liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. Kami siap bersinergi dengan Pemda dan 'stakeholder' terkait," ujar Kapolres Magetan AKBP Satria Permana di Magetan, Jumat.

Selain itu, Polres Magetan juga siap turut serta mengantisipasi kerawanan di beberapa titik lokasi wisata di Kabupaten Magetan, serta tempat-tempat ibadah bagi umat Katolik dan Kristen yang merayakan hari Natal.

Baca juga: Polres Magetan siap amankan Pemilu antisipasi konflik politik

"Sebagaimana penekanan Presiden RI Joko Widodo bahwa momentum Natal dan tahun baru ini rutinitas. Namun, tetap harus direncanakan dan dipersiapkan, utamanya yang berkaitan dengan transportasi, pasokan, dan distribusi bahan pokok," kata dia.

Khusus untuk Kabupaten Magetan, pihaknya telah menyiapkan sebanyak 247 personel yang merupakan aparat gabungan dari unsur Polri, TNI, dan lainnya.

"Ratusan personel tersebut akan kami sebar di pos-pos pengamanan yang disediakan, seperti di Terminal Maospati, stasiun, tempat ibadah, kawasan wisata Sarangan, jalur perbatasan dengan Jawa Tengah di Cemorosewu, serta daerah lainnya," katanya.

Dengan pengamanan maksimal dari personel gabungan tersebut, pihaknya berharap masyarakat dapat melaksanakan momentum liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 dengan aman, nyaman, sehat, dan selamat.

Pewarta: Louis Rika Stevani

Editor : Taufik


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023