Bondowoso - Isak tangis keluarga mewarnai pemberangkatan calon haji Kabupaten Bondowoso, Jatim, yang dilepas oleh Bupati Amin Said Husni di sebelah timur pendopo, Selasa malam. Ribuan pengantar memadati sebelah utara dan timur Alun-alun Ki Bagus Asra di sebelah selatan pendopo itu setia menunggu sejak sore hingga pemberangkatan sekitar pukul 20.00 WIB. Para pengantar melambai-lambaikan tangan ke arah jamaah yang akan menuju ke asrama haji, Sukolilo, Surabaya itu. Sejumlah pengantar tampak sesenggukan dan ada juga yang hanya menetaskan air mata ketika satu per satu bus menuju ke Surabaya. Peristiwa serupa juga terjadi di Kantor PCNU Bondowoso yang menjadi tempat berkumpulnya jamaah yang dikoordinir KBIH Muslimat NU. Di kantor NU itu, seorang anak kecil berusia sekitar 10 tahun menangis meraung-raung ketika jamaah calon haji diberangkatkan menuju pendopo kabupaten. Anak itu berhenti menangis setelah dibujuk oleh orang tuanya. Sementara isak tangis bertambah ketika para pengantar berpelukan dengan calon haji sebelum naik ke bus. Tidak puas di tempat berkumpul masing-masing KBIH, para pengantar kemudian berangkat menuju alun-alun. Para pengantar memadati sekitar alun-alun dengan menggunakan sepeda motor, kendaraan roda empat pribadi maupun pikap terbuka serta minibus untuk angkutan umum. Mereka umumnya berasal dari daerah pedesaan yang memegang tradisi mengantar calon haji secara beramai-ramai. Calon haji Bondowoso gelombang pertama yang tergabung dalam Kloter 9 itu diangkut dengan 12 bus. Dijadwalkan, jamaah tersebut akan tiba sebelum subuh untuk melaksanakan shalat berjamaah di Masjid Al Akbar Surabaya. Setelah shalat subuh jamaah akan menuju ke asrama haji. Sebanyak 445 calon haji berangkat gelombang pertama sedangkan 78 sisanya akan berangkat dalam kelompok terbang 10. Sementara Rois Syuriah PCNU Bondowoso KH Ali Salam yang melepas calon haji KBIH Muslimat NU berpesan agar jamaah melakukan apa yang sudah dipelajari selama manasik. Pada kesempatan itu Ali Salam lebih banyak memimpin doa dan menitipkan salam untuk Nabi Muhammad SAW. (*)

Pewarta:

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2011