Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) menyiapkan sebanyak 10 hadiah umrah pada perayaan tahun baru Islam 1445 Hijriah.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menjadwalkan perayaan tahun baru Islam digelar di Gedung Islamic Center Surabaya pada Selasa sore, 18 Juli 2023.

"Hadiah umroh akan kami berikan kepada 10 wajib pajak kendaraan bermotor dengan cara diundi," katanya melalui keterangan tertulis di Surabaya, Minggu.

Gubernur Khofifah mengungkapkan undian hadiah umrah digelar sebagai bentuk apresiasi Pemprov Jatim kepada masyarakat yang taat membayar pajak kendaraan bermotor.

Mantan Menteri Sosial itu menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya, khususnya kepada warga yang telah taat menunaikan kewajibannya sebagai pembayar pajak.

Gubernur Khofifah berjanji akan kembali membuka program pemutihan pajak kendaraan bermotor periode pada bulan Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari Ulang Tahun Pemprov Jatim.

Diharapkan program pemutihan pajak kendaraan bermotor yang rutin digelar secara berkala menjadi keberkahan dan mendorong kemajuan pembangunan Jatim, serta membawa kesejahteraan masyarakat yang lebih merata.
 

Pewarta: Hanif Nashrullah

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023