Sumenep - Pengelola SMPN 1 Sumenep menggelar matrikulasi bagi 285 siswa baru yang diterimanya melalui proses penerimaan peserta didik baru tahun ini. "Selain masa orientasi sekolah (MOS), 285 siswa baru SMPN 1 Sumenep yang merupakan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) juga menjalani kegiatan matrikulasi sejak 4 hingga 16 Juli mendatang," kata Kepala SMPN 1 Sumenep, M Arif, Senin. Ia menjelaskan, materi inti pada kegiatan matrikulasi adalah matematika, Bahasa Inggris, ilmu pengetahuan alam (IPA), dan teknologi informasi dan komunikasi (TIK). "Substansi dari matrikulasi adalah mengenalkan sekaligus mengupayakan siswa baru untuk beradaptasi dengan situasi, pelajaran, dan pola baru ketika berada di SMPN 1 Sumenep," ujarnya. Sementara fokus kegiatan MOS adalah pengenalan lingkungan sekolah, tata tertib, dan penanaman kedisiplinan bagi siswa baru. "Kami melarang adanya tindakan 'perploncoan' dalam pelaksanaan MOS. Kami jamin tidak ada kekerasan, baik jasmani maupun rohani, bagi siswa baru di SMPN 1 Sumenep selama MOS," paparnya. Salah satu kegiatan penanaman kedisiplinan yang digagas pengelola SMPN 1 Sumenep adalah latihan baris-berbaris. "Kami bekerja sama dengan jajaran Polres Sumenep guna melatih siswa baru kami tentang tata cara baris-berbaris yang baik dan benar," paparnya. Selain itu, pengelola SMPN 1 Sumenep berusaha menanamkan kedisiplinan bagi siswa baru untuk membuang sampah pada tempat yang telah disediakan. "Pada tahun ini, kami berhasil meraih penghargaan Adiwiyata tingkat nasional dan tentunya prestasi tersebut harus dipertahankan oleh semua elemen di SMPN 1 Sumenep," kata Arif menuturkan. SMPN 1 Sumenep adalah satu-satunya SMP yang menyandang predikat RSBI di kabupaten paling timur di Pulau Madura.

Pewarta:

Editor : M. Irfan Ilmie


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2011