Presiden RI Joko Widodo akan menyerahkan bantuan kepada korban gempa di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, secara langsung Senin (5/12) pekan depan.
“Nanti insyaallah hari Senin Bapak Presiden akan menyerahkan bantuan langsung untuk perbaikan rumah, mulai dari rumah rusak ringan, sedang, dan berat yang sudah terverifikasi,” kata Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Efffendy di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis.
Muhadjir menyampaikan penyerahan bantuan tahap pertama oleh Presiden akan menyasar sebanyak 8.000 rumah yang mengalami kerusakan ringan, sedang hingga berat.
Menurutnya, penyerahan bantuan secara langsung oleh Presiden untuk membantu masyarakat dan membangkitkan semangat para korban.
Baca juga: Jokowi minta kepala daerah perhatikan inflasi dari jam ke jam
“Kalau masyarakat sudah dapat langsung dari Pak Presiden, kita harapkan masyarakat segera tidak merasa kondisinya bencana lagi, tetapi sudah mulai hidup, mulai bangkit kembali, terutama dari sektor ekonomi kan tidak boleh berlama-lama,” jelasnya.
Dia mengatakan total rumah rusak yang masih diverifikasi diperkirakan berjumlah sekitar 60 ribu rumah dengan melibatkan kelurahan, perguruan tinggi, dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
Selain bangunan rumah, pemerintah akan menangani fasilitas umum di Cianjur, terutama sektor pendidikan agar anak-anak di Cianjur dapat segera memperoleh pendidikan.
“Nanti ada sekolah-sekolah sementara atau darurat maupun untuk menangani sekolah-sekolah madrasah,” kata Muhadjir.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022