Asosiasi Franchise Indonesia bersama PT Neo Expo Promosindo kembali menghadirkan rangkaian pameran "Info Franchise and Business Concept 2022" di Gedung ICBC pada 9-11 September 2022 untuk mendorong semangat berwirausaha warga Surabaya.
"Kegiatan ini dijadwalkan akan dibuka oleh Menteri Koperasi dan UKM Republik Indonesia dan Wali Kota Surabaya," kata Public Relations PT Neo Expo Promosindo, Fredy Ferdianto melalui keterangannya, Jumat.
Ia menyebut salah satu pilihan dalam berwirausaha yakni konsep bisnis waralaba yang terbukti berhasil dalam mengembangkan jejaring gerai dan sustainable.
Menghadirkan setidaknya 60 merek waralaba dan peluang usaha, pameran dan peluang usaha IFBC 2022 Surabaya menawarkan cara mudah memiliki usaha dan bersama bangkit pada masa menjelang endemik.
"Para pengunjung dapat diskusi dan konsultasi usaha pada stan Asosiasi Franchise Indonesia, DK Consulting, Sahabat UMKM Jawa Timur, Forum Bisnis Majalah Gontor, dan IWAPI Surabaya," ujarnya.
Selain itu juga akan digelar sejumlah penghargaan seperti IFBC Franchise Local Focus East Java 2022, IFBC Business Opportunity East Java 2022 dan IFBC Local Popular Business Opportunity pada acara pembukaan pameran.
Bahkan akan ada final Kompetisi Proposal Bisnis IFBC NextGen Entrepreneurs, lokakarya UKM siap ekspor, lokakarya bisnis ritel barang impor.
Selain itu juga digelar pelatihan pemasaran digital untuk berbisnis, dan berbagai diskusi serta presentasi usaha terkini di panggung acara selama kegiatan berlangsung.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022