Lembaga Kajian Kebijakan Publik menilai pengawasan kinerja manajemen Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Surabaya perlu ditingkatkan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen.

"Jadi, pengawasan yang dilakukan Dewas (Dewan Pengawas) PDAM tidak hanya dari sisi kuantitas namun juga dari sisi kualitas. Hasil capaian yang diperoleh juga cukup besar, tidak hanya dari sisi keuntungan namun juga layanan terhadap konsumen," kata Direktur LKPP Vinsensius Awey di Surabaya, Rabu.

Pemerintah Kota Surabaya telah menetapkan lima orang anggota Dewas PDAM Surya Sembada Kota Surabaya, periode 2021-2024. Kelima nama tersebut adalah Wawan Aries Widodo selaku Ketua Dewas, Sunarno (Sekretaris), Zaenal Fanani (anggota), Nurul Barizah (anggota) Dan Aditya Wasita (anggota).

Awey menilai lima anggota Dewas itu cukup mumpuni karena ada beberapa latar belakang bidang keilmuan yang memang diperlukan untuk melihat operasional keseluruhan PDAM yakni dari bidang finance, teknik, legal standing dan lain-lainnya.

"Satu sama lain bisa saling melengkapi dan bisa berkontribusi maksimal dalam menjalankan tupoksi mereka," katanya.

Untuk itu, anggota DPRD Kota Surabaya 2014-2019 ini berharap agar pengawasan Dewas ditingkatkan untuk melihat kinerja manajemen PDAM dari berbagai aspek baik keuangan, pelayanan, legal, teknik dan yang lainnya.

Awey mengatakan pengembangan PDAM itu merupakan tanggung jawab Pemkot Surabaya untuk menjamin hak setiap warganya dalam mendapatkan air minum bagi kebutuhan pokok minimal sehari-hari guna memenuhi kehidupan yang sehat bersih dan produktif seusai peraturan perundang-undangan.

Menurutnya, dengan sumber daya yang ada serta pengawasan yang baik oleh Dewas tentunya diharapkan siap menyongsong tantangan berupa peluang PDAM untuk mereposisi diri dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi konsumen melalui target 100 persen pelanggan.

"Jadi tidak ada lagi warga Surabaya yang tidak berlangganan dengan PDAM. Target 100 persen air PDAM teraliri lancar keseluruh warga Kota Surabaya tanpa terkecuali dan air PDAM dapat dikonsumsi langsung," katanya.

Sekretaris Dewas PDAM Surabaya Sunarno sebelumnya mengatakan, salah satu tugas yang harus direalisasikan dan harus dikawal di tahun 2021 ini adalah semua warga Kota Surabaya harus teraliri air.

Makanya, ia bersama para Dewas lainnya akan fokus mengawal ini. "Segera kita akan koordinasi dengan jajaran direksi PADM. Pokoknya mau tidak mau harus bisa mengaliri air kepada semua warga Surabaya," katanya.

Terkait dengan Direktur Utama PDAM Surabaya yang masa tugasnya akan segera selesai, Sunarno memastikan pihaknya segera mempersiapkan formulasinya secepat mungkin. "Insya-Allah, kami siap bekerja dengan hati ke depannya untuk melayani masyarakat Surabaya," ujarnya.

 

Pewarta: Abdul Hakim

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021