Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur K.H. Marzuki Mustamar memberikan pesan khusus kepada Bupati Situbondo terpilih Karna Suswandi agar bisa menyejahterakan dan memakmurkan rakyat.

"Sejahterakan dan makmurkan warga Situbondo. Dengan memajukan ekonomi, pendidikan, peradabannya, dan lainnya," ujar Kiai Marzuki Mustamar saat di Pendopo Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Senin.

Ia mengingatkan kepada Bupati Situbondo terpilih yang juga merupakan kader NU itu agar bekerja dengan niat ibadah.

"Niatkan semua karena Allah SWT karena kita tidak tahu apa yang akan terjadi nanti. Kalau menjadi bupati dari awal niatnya karena Allah, maka kalau dia mati dalam keadaan beribadah kepada Allah," ujar Pengasuh Pondok Pesantren Sabilulrosyad Gasek, Malang, itu.

Selain itu, lanjut dia, infrastruktur di desa-desa juga harus diprioritaskan guna memudahkan akses warga yang tinggal di perdesaan dalam melakukan aktivitas perekonomian.

"Kalau jalan di perdesaan bagus otomatis bisa meningkatkan perekonomian masyarakat, karena aksesnya mudah," tuturnya.

Kiai Marzuki juga meminta agar ajaran Islam Ahlussunnah wal Jamaah tetap terjaga dengan menciptakan kegiatan keagamaan yang ditangani oleh NU dan bukan ormas keagamaan yang lain. Apalagi ormas yang tidak sejalan dengan Aswaja.

"NU harus mengupayakan untuk menciptakan kegiatan keagamaan yang ditangani NU, jangan sampai ditangani wahabi, syiah, atau lainnya," ucapnya.

Sementara itu, Bupati Situbondo terpilih Karna Suswandi mengatakan dirinya akan berupaya mewujudkan pesan dan harapan Kiai Marzuki Mustamar.

"Sebagai kader NU, tentunya kami bersama dengan wakil bupati akan menjaga ajaran Islam Aswaja," ujarnya.

Bung Karna (sapaan akrabnya) mengatakan pelayanan di wilayah perdesaan juga akan diprioritaskan dalam rangka pemulihan ekonomi pascapandemi COVID-19. "Kami akan prioritaskan untuk pembangunan infrastruktur di perdesaan," katanya.

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021