Pelaksana Tugas Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana meminta kepada Presiden Persebaya Azrul Ananda untuk memberikan dukungan sejumlah koleksi di Museum Olahraga Surabaya yang akan diresmikan dalam waktu dekat.
Whisnu pun mengatakan pihaknya berencana mengundang Azrul Ananda untuk mendukung koleksi kaos pemain sepak bola Eri Irianto.
"Jika memungkinkan, kami akan undang Presiden Persebaya," kata Whisnu di Surabaya, Selasa.
Bahkan, lanjut dia, untuk menambah koleksi di museum, medali emas milik atlet Alan Budi Kusuma juga akan diusahakan untuk dipamerkan.
"Karena itu kan medali emas pertama kita di Olimpiade. Paling tidak, nanti bisa kita replika," ujar Whisnu.
Whisnu menjelaskan di ruangannya terdapat Piala Liga Kansas tahun 1997 yang dapat dipajang dan digunakan sebagai tambahan koleksi Museum Olahraga. Bahkan dari jumlah sementara di museum sekitar 232 koleksi, bagi Whisnu, semuanya merupakan koleksi yang menarik dan disukainya sejak dulu.
"Saya suka olahraga, jadi semuanya suka," katanya.
Selain itu, Whisnu memastikan museum tersebut akan menjadi destinasi wisata, baik bagi wisatawan lokal maupun mancanegara yang datang ke Kota Surabaya.
Meski demikian, ia menjelaskan ada beberapa ornamen yang masih harus dipenuhi di museum olahraga itu. Apabila museum tersebut sudah siap untuk dibuka, maka pihaknya akan mengundang Menteri Sosial Tri Rismaharini untuk ikut meresmikan Museum Olahraga yang terdiri dari dua lantai itu.
"Diupayakan dalam dua minggu ke depan bisa dibuka dan mengundang Bu Risma untuk ikut meresmikan," kata Whisnu.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021
Whisnu pun mengatakan pihaknya berencana mengundang Azrul Ananda untuk mendukung koleksi kaos pemain sepak bola Eri Irianto.
"Jika memungkinkan, kami akan undang Presiden Persebaya," kata Whisnu di Surabaya, Selasa.
Bahkan, lanjut dia, untuk menambah koleksi di museum, medali emas milik atlet Alan Budi Kusuma juga akan diusahakan untuk dipamerkan.
"Karena itu kan medali emas pertama kita di Olimpiade. Paling tidak, nanti bisa kita replika," ujar Whisnu.
Whisnu menjelaskan di ruangannya terdapat Piala Liga Kansas tahun 1997 yang dapat dipajang dan digunakan sebagai tambahan koleksi Museum Olahraga. Bahkan dari jumlah sementara di museum sekitar 232 koleksi, bagi Whisnu, semuanya merupakan koleksi yang menarik dan disukainya sejak dulu.
"Saya suka olahraga, jadi semuanya suka," katanya.
Selain itu, Whisnu memastikan museum tersebut akan menjadi destinasi wisata, baik bagi wisatawan lokal maupun mancanegara yang datang ke Kota Surabaya.
Meski demikian, ia menjelaskan ada beberapa ornamen yang masih harus dipenuhi di museum olahraga itu. Apabila museum tersebut sudah siap untuk dibuka, maka pihaknya akan mengundang Menteri Sosial Tri Rismaharini untuk ikut meresmikan Museum Olahraga yang terdiri dari dua lantai itu.
"Diupayakan dalam dua minggu ke depan bisa dibuka dan mengundang Bu Risma untuk ikut meresmikan," kata Whisnu.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021